Usai Isi Bensin, Motor Dedi Terbakar
Sepeda motor milik Dedi Setiawan, warga Batu Ampar Permai, Kecamatan Balikpapan Utara, tiba-tiba terbakar usai mengisi bensi
Editor:
snajli
SERAMBINEWS.COM, BALIKPAPAN - Sepeda motor milik Dedi Setiawan, warga Batu Ampar Permai, Kecamatan Balikpapan Utara, tiba-tiba terbakar usai mengisi bensi di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (19/3/2012) siang.
Kepala Bidang Humas Polres Balikpapan, Ipda Wahyudi, menjelaskan, motor Suzuki Thunder milik Dedi (27) ini terbakar sesaat setelah selesai mengisi bensin di SPBU Stalkuda, Balikpapan Selatan.
Penyebab terbakarnya motor itu, belum diketahui. Wahyudi belum bisa memastikan apakah itu disebabkan api rokok, atau hal lain. Seperti diberitakan kompas.com, pemilik sepeda motor naas itu, Dedi, tidak mengalami luka serius.
