Pilkada Aceh

Irwandi-Muhyan Unggul Sementara di Tamiang

Pasangan Calon Gubenur Aceh, Irwandi Yusuf/Muhyan Yunan untuk sementara unggul di Aceh Tamiang dengan memperoleh suara

Editor: bakri
KUALASIMPANG - Pasangan Calon Gubenur Aceh, Irwandi Yusuf/Muhyan Yunan untuk sementara unggul di Aceh Tamiang dengan memperoleh suara 43.677 suara atau 42.21 persen. Bersaing ketat dengan pasangan Zaini Abdullah/Muzakir Manaf dengan jumlah suara 41.113 suara atau 39.74 persen.  

Data sementara yang diperoleh Serambi, Senin (9/4) hingga pukul 17.00 WIB, dari Posko Tim Fasilitasi Pilkada Pemkab Aceh Tamiang, Senin (9/4), dari 12 kecamatan di Aceh Tamiang, pasangan Tgk H Ahmad Tajuddin/ Ir H T Suriansyah mengumpulkan 1.904 suara atau 1.84 persen. Pasangan Irwandi Yusuf/ Muhyan memperoleh 43. 677 suara setara 42,21 persen.

Pasangan Darni M Daud/ Ahmad Fauzi memperoleh suara 8.648 suara atau 8.36 persen. Selanjutnya pasangan Muhammad Nazar/ Nova Iriansyah memperoleh 8.122 suara atau 7.85 persen. Dan pasangan dr Zaini Abdullah/Muzakir Manaf memperoleh 41.113 suara atau 39.74 persen. Jumlah pemilih di Aceh Tamiang sebanyak 184.282 memilih di 6.10 TPS, total suara yang masuk 103.464, sementara suara yang rusak mencapai 1.018 suara.(md)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved