Gempa Aceh
Tiga Bocah Tertimpa Kelapa
"Kejadian bermula saat anak-anak, diminta keluar rumah oleh tetangganya karena ada gempa"
SERAMBINEWS.COM, SINGKIL - Tiga bocah warga Mandumpang, Kecamatan Suro, Aceh Singkil,
dilaporkan tertimpa kelapa yang jatuh, saat gempa mengguncang daerah
ini, Rabu (11/4/2012) sore. Akibat musibah itu, salah satu bocah
mengalami luka di bagian kepala.
Ketiga bocah tersebut masing-masing, Defa Alfa (9), Deni Alfa (6) dan
Kiki Alfa (1). Kiki, sedang mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Umum
Daerah (RSUD) Aceh Singkil. Kiki mengalami luka cukup parah lantaran
tertimpa kelapa di bagian batok kepala, sementara dua saudaranya hanya
memar di pundak dan punggung.
"Kejadian bermula saat anak-anak, diminta keluar rumah oleh tetangganya
karena ada gempa. Tidak sadar anak-anak itu berdiri di bawah pohon
kelapa, mungkin karena gempa cukup lama buah kelapa berjatuhan hingga
menimpa," kata Saleh warga setempat.
--------
Pantau Komunikasi Relawan RAPI Yang Bertugas dilapangan pasca gempa di SerambiFM 90.2.Mhz