PA Sesalkan Insiden di DPRA

Kamaruddin Abubakar (Abu Radzak) menyatakan penyesalan mendalam atas insiden pemukulan yang menimpa mantan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf

Editor: snajli
zoom-inlihat foto PA Sesalkan Insiden di DPRA
Dok Serambinews.com
Kamaruddin Abubakar (Abu Radzak)
Laporan Zainal Arifin M Nur | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH -  Wakil Ketua Umum Partai Aceh (PA)/Komite Peralihan Aceh (KPA) Pusat, Kamaruddin Abubakar (Abu Radzak) menyatakan penyesalan mendalam atas insiden pemukulan yang menimpa mantan Gubernur Aceh Irwandi Yusuf, di luar Gedung DPR Aceh, kemarin.

"Ini kejadian yang sama sekali tidak kita sangka. Tentu kita sangat menyesalkan adanya insiden ini. Kita berharap polisi bisa mengusutnya," kata Kamaruddin  ketika dihubungi Serambinews.com malam tadi.
Abu Radzak menolak mengomentari dugaan-dugaan yang berkembang seputar insiden tersebut, tentang pelaku maupun latar belakang masalah.
"Laporan yang kita peroleh pemukulan ini dilakukan oleh massa dan terjadi di luar gedung DPRA. Kita tidak mau menduga-duga apakah ada provokator di dalam massa, atau memang massa diprovokasi, kita serahkan sepenuhnya kepada polisi untuk mengusutnya," ungkap Abu Radzak.

Abu Radzak juga menyatakan keprihatinannya atas kasus pemberondongan mobil kader Partai Aceh di kawasan Ingin Jaya, Aceh Besar malam tadi. "Semoga polisi bisa mengusut kedua kasus ini, dengan harapan kasus-kasus kekerasan tidak akan terjadi lagi di Aceh," ujarnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved