Pilkada Aceh Selatan

Zulkifli dan Zirhan ke Putaran Kedua

Konvensi Pemilihan Bakal Calon (Balon) Bupati Aceh Selatan yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah Partai Aceh (DPW-PA) Aceh Selatan

Editor: hasyim

* Konvensi Cabup Aceh Selatan dari PA

TAPAKTUAN - Konvensi Pemilihan Bakal Calon (Balon) Bupati Aceh Selatan yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah Partai Aceh (DPW-PA) Aceh Selatan, akhirnya berujung ke dua putaran.  Langkah ini dilakukan menyusul tidak ada calon  yang meraih suara terbanyak 50 persen plus 1 suara, dari jumlah 204 pemilih.

Selain harus digelar putaran kedua, pemilihan yang dilaksanakan Kamis (27/9) kemarin, juga memberikan kejutan besar bagi para peserta konvensi.  Pasalnya, dua calon yang selama ini dianggap “anak bawah” malah berhasil mengungguli 14 kandidat lainnya. Mereka adalah Zulkifli alias Zulfata, Komisioner KIP Aceh Selatan yang juga anggota Komite Peralihan Aceh (KPA) Wilayah Lhok Tapaktuan (meraih 51 suara) dan Zirhan SP anggota DPRK Aceh Selatan dari Partai Aceh yang meraih 36 suara.

Karena tidak cukupnya jumlah suara, yakni 100/1 dari jumlah pemilih 204 suara menyebabkan keduanya harus kembali bertarung di putaran kedua yang akan di gelar Sabtu (29/9) hari ini di Gedung Rumoh Agam, Tapaktuan. “Proses konvensi berlangsung demokratis, aman, dan damai, bahkan digelar dalam dua putaran,” jelas Ketua DPW-PA Aceh Selatan, Tgk Rizwan IS melalui melalui Ketua Bidang Kesekretariatan, May Fendri SE kepada wartawan.

Informasi berkembang, dua kandidat Balon bupati itu adalah sosok muda yang memiliki integritas untuk membawa Aceh Selatan lebih maju dan bermatabat. Adapun perolehan suara dari 16 kandidat yang ikut konvensi Pemilihan Balon Bupati Aceh Selatan yang akan diusung Partai Aceh kemarin, 203 suara sah, 1 rusak dengan jumlah total 204 suara.(tz)

hasil konvensi

* Zulkifli  (51 suara) * Ir Muddatssir Kamil (0 suara) * H Daska Aziz MA (5 suara) * T Hilmi (7 Suara) * M Natsir (31 Suara) * Drs Rahimanuddin (0 Suara)  * Drs Harmaini MSi (13 Suara) * H Darmansyah SPd MSi (26 Suara) * Tgk Ismizar (2 Suara) * Drs H Azhar Rahman MSi (13 Suara) * H Tanius MN MM (6 Suara) * Tgk Husin Yusuf SPdi (4 Suara) * dr H M Nasir SpoG (OK) (1 Suara) * Zaparidun Idris SH (0 Suara) * T Nasruddin (8 Suara) * Zirhan SP (36 Suara)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved