Pormas Taklukkan Aron Putra

Skuad Pormas Laweung, Kecamatan Muara Tiga, menuai hasil maksimal saat menaklukkan Aron Putra Batee, 4-2, dalam lanjutan kompetisi

Editor: bakri
* Kompetisi Antarklub PSSI Pidie

SIGLI - Skuad Pormas Laweung, Kecamatan Muara Tiga, menuai hasil maksimal saat menaklukkan Aron Putra Batee, 4-2, dalam lanjutan kompetisi antarklub Pengcab PSSI Pidie, petang kemarin.

Tabungan tiga angka bagi Pormas Laweung belum mampu menggoyahkan posisi UMS Mila di posisi teratas klasemen sementara Grup F dengan poin 18. Di urutan dua, nangkring Delima Putra dengan poin 13. Sedangkan Aron Putra Batee belum beranjak dari posisi empat, terpaut satu tangga dengan Pormas Laweung yang mengemas poin 8. Sementara Albatros Laweung tetap bertahan di posisi kedua paling bawah dengan poin 3.      

Disaksikan ratusan penonton, kedua kubu bermaterikan pemain terbaiknya adu taktik sejak pluit pertama melengking. Pormas yang mampu mendominasi pertandingan, tanpa henti melakukan serangan. Hasilnya, Pormas membuka kemenangan pertama melalui akselerasi Ibnu Hajar menit ke-20. Gol itu kian membakar semangat anak-anak Laweung untuk terus menekan. Alhasil, enam menit kemudian, Afrizal dengan mudah mengoyak jala Aron Putra Batee. Pormas kembali berpesta gol setelah tendangan Usman gagal dibendung penjaga gawang Batee.

Tertinggal 0-3, punggawa Batee mencoba bangkit untuk memberikan perlawanan. Perjuangan mereka tidak sia-sia. Karena menit ke-40 sepakan Boy Dawi sukses merobek jala Pormas. Tapi, euforia Boy dkk tak bertahan lama. Sebab, menit ke-48, Ibnu Hajar kembali menambah gol buat Pormas. Beruntung, di menit ke-61, Fiki Nanda berhasil mecetak gol sekaligus memperkecil kekalahan bagi Aron Putra. Sampai laga berakhir, Pormas menang 4-2.

Hasil pertandingan lainnya, dalam Grup A, PSSB Busu sukses melantak Persiga 3-1. Disusul duel Grup B, Bintang Remaja mampu remukkan PSP Tangse 2-0. Sedangkan di Grup C, Titeu FC menghajar tim Gabren 1-3. Adapun Grup D, PSST Simpang Tiga menekuk PSBS Yunior 2-0. Sementara grup E, Putra Tas sukses membantai Champions 4-0.(naz)  

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved