Pesawat Dornier 328
Mereka Segel Sendiri Pintu Pesawat
BERITA mendaratnya sebuah pesawat militer AS di Bandara SIM menyebar cepat di kalangan wartawan. Berbagai informasi berkembang terkait
Ketika konferensi pers dengan Danlanud SIM Blang Bintang, Kolonel Pnb Supri Abu, tidak ada penegasan apakah pesawat itu dipaksa mendarat karena alasan melanggar lintas batas negara atau karena keadaan darurat. Namun, Kolonel Supri Abu menegaskan, “Kita menunjukkan kedaulatan, bahwa kita juga punya ketentuan dan prosedur yang harus diikuti, dan ini menjadi ketentuan juga kalau kita ke negara lain.”
Pantauan wartawan di lapangan, setelah pesawat berkapasitas 15 penumpang itu mendarat sekitar pukul 14.00 WIB, Senin (20/5), kru pesawat tampak menurunkan sejumlah ransel. Sebelumnya, pesawat juga terpantau mendapat pasokan bahan bakar.
Pemandangan lainnya yang terlihat adalah, sebelum meninggalkan pesawat, kru-nya menyegel sendiri sejumlah pintu pesawat. Kemudian, sekitar pukul 18.00 WIB, semua kru meninggalkan Lanud SIM menuju penginapan, namun tak diketahui kemana pastinya, walau ada yang menyebut ke Hermes Palace Hotel, Banda Aceh.
Hingga berita ini diturunkan tak ada konfirmasi yang berhasil diperoleh dari kru pesawat militer AS tersebut.(nas/reza munawir)