Liga Indonesia

Tanpa Bepe, Persija Harus Tetap Bersemangat

Persija Jakarta melawan Persipasi Bandung Raya (PBR) di babak penyisihan Grup A, Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Kamis

WARTA KOTA, PALMERAH - Laga perdana Persija Jakarta melawan Persipasi Bandung Raya (PBR) di babak penyisihan Grup A, Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Malang pada Kamis, 19 November 2015 sepertinya dipastikan tanpa penyerang andalan Bambang Pamungkas atau Bepe.

Pasalnya Bepe masih terikat kontrak dengan Pemprov DKI Jakarta.

Kabarnya Bepe diperkirakan bergabung dengan Macan Kemayoran, julukan Persija pada Desember 2015.

Ketua Umum Jakmania, Richard Achmad Supriyanto berharap pemain Persija tidak terlalu mengandalkan Bepe untuk mendapatkan kemenangan di laga perdana nanti.

"Bepe memang menjadi pemain yang paling ditunggu, karena dia menjadi motor dan motivator di lapangan. Itu memang dibutuhkan untuk mendapatkan kemenangan di pertandingan pertama nanti. Poin penuh tentunya sangat dibutuhkan agar jalannya tim lebih baik di laga berikutnya," kata Richard kepada Super Ball, Senin (16/11).

Richard berharap tanpa kehadiran Bepe, jangan menjadi halangan bagi pemain Persija untuk tampil maksimal. Karena materi pemain di Persija saat ini dinilainya sudah baik. Jadi peluang untuk dapat tiga poin tentunya masih sangat terbuka.

"Semestinya pemain Persija bisa tampil dengan penuh semangat, karena tim diisi oleh pemain-pemain senior dan berpengalaman. Saya yakin Bepe juga memberikan dukungan ditambah suport dari mantan pemain Persija, seperti Hendro Kartiko serta Agus Indra yang mendatangi mess di Malang," ujar Richard.

Ditambah dengan kehadiran suporter, The Jakmania, diyakini Richard menjadi 'vitamin' bagi pemain-pemain ibukota itu.

"Menurut saya, saat ini sebaiknya Persija fokus agar bisa lolos ke babak delapan besar. Kehadiran Bepe di delapan besar bisa mewujudkan target tim untuk lolos ke final. Jadi sekarang yang perlu dilakukan adalah mendapatkan hasil maksimal di setiap laga penyisihan," ucap Richard.

Richard menambahkan, meski Piala Jenderal Sudirman hanya sebuah turnamen yang tidak ada garansi jenjang prestasi seperti di Liga Super Indonesia (LSI), namun semua pendukung berharap Persija bisa mendapatkan hasil yang lebih baik dari Piala Presiden.

"Memang turnamen ini seperti reuni pemain, tetapi semua pemain tentu tidak mau kembali gagal lolos ke babak delapan besar. Maka harapan besar kami adalah Persija bisa menjadi tim kebanggaan ibukota yang lolos ke final. Pasalnya final akan digelar di GBK, Jakarta. Akan sangat membanggakan kalau Persija-lah yang menjadi juara di pertandingan final yang akan digelar di Jakarta nanti," papar Richard. (get)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved