BREAKING NEWS

BREAKING NEWS - Kabut Asap Mulai Landa Aceh Utara dan Sekitarnya

BMKG mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendaraan, seiring potensi menurunnya jarak pandang, menganjurkan untuk menggunakan masker,dan..

Penulis: Saiful Bahri | Editor: Nurul Hayati
SERAMBINEWS.COM/ SAIFUL BAHRI
Kondisi cuaca di Lhokseumawe yang mulai dilanda kabut asap. 

"BMKG Malikussaleh Aceh Utara mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendaraan, seiring potensi menurunnya jarak pandang, menganjurkan untuk menggunakan masker ketika melaksanakan aktivitas di luar ruangan, serta banyak minum air saat beraktivitas di luar rumah untuk menjaga kesehatan".

Laporan Saiful Bahri I Lhokseumawe

SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE -  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Malikussaleh Aceh Utara, Selasa (17/9/2019) sore menginformasikan, kalau kabut asap mulai melanda Aceh Utara.

Walaupun sejauh ini, terlihat belum mangganggu aktivitas masyarakat.

Berikut pesan yang dikirim Prakirawan BMKG Stasiun Meteorologi Malikussaleh Aceh Utara, Febrianto Simanjuntak melalui grup WhatsApp Info BMKG Malikussaleh.

Baca: BREAKING NEWS - Seorang Petani di Aceh Utara Tenggelam di Kuala Jambo Aye, Begini Kronologisnya

"Yth Bapak / Ibu, hari ini terpantau kabut asap mulai memasuki wilayah Aceh Utara. BMKG Malikussaleh Aceh Utara mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendaraan, seiring potensi menurunnya jarak pandang, menganjurkan untuk menggunakan masker ketika melaksanakan aktivitas di luar ruangan, serta banyak minum air saat beraktivitas di luar rumah untuk menjaga kesehatan".

Namun, sejauh ini Serambinews.com belum mendapatkan informasi lanjutan terkait kondisi jarak pandang secara detail akibat kabut asap.

Baca: Menikah dengan Gadis Indonesia Bule Kaya asal Inggris Ini Jatuh Miskin karena Hobi Istri

Serta kabut asap tersebut berasal dari mana.

Pantauan Serambinews.com, di Lhokseumawe, mulai terasa adanya kabut asap sejak siang tadi.

Namun kondisi cuaca masih terik.

Aktivitas masyarakat pun masih berjalan normal. (*)

Baca: Bungkam Filipina, Timnas U-16 Indonesia Bakal Hadapi Kepulauan Mariana Utara, Ini Jadwalnya

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved