Cristiano Ronaldo
Lucunya Cristiano Ronaldo Jadi Aladdin di Hari Ulang Tahun Anak Kembarnya
Striker berusia 35 tahun itu kerap memposting kebersamaan dengan pasangannya, Georgina Rodriguez, beserta keempat buah hatinya.
SERAMBINEWS.COM - Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, terlihat mengenakan kostum Aladdin guna merayakan ulang tahun anak kembarnya, Mateo dan Eva.
Cristiano Ronaldo dikenal sebagai pesepak bola yang aktif membagikan momennya melalui media sosial.
Striker berusia 35 tahun itu kerap memposting kebersamaan dengan pasangannya, Georgina Rodriguez, beserta keempat buah hatinya.
Terakhir, Ronaldo memposting sebuah foto ketika merayakan ulang tahun kedua anak kembarnya, Mateo dan Eva, Jumat (5/6/2020) waktu setempat.
Terbiasa mengenakan seragam Juventus, kali ini penyerang asal Portugal itu terlihat memakai kostum tokoh Disney, Aladdin.
• Begini Penghasilan Baim Wong Jadi YouTuber, 3 Kali Lipat Lebih Banyak dari Atta Halilintar
• Berkinerja Buruk, Bupati Aceh Jaya Segera Rotasi dan Ganti Sejumlah Kepala SKPK
• Hari Ini, Bank Aceh Syariah Langsa Cairkan BLT Dana Desa untuk 19 Gampong
Adapun kekasih hatinya, Georgina Rodrizguez, terlihat menggunakan kostum Power Ranger berwarna pink dalam postingan Instagram Ronaldo.
"Selamat ulang tahun untuk kedua anak saya Eva dan Mateo! Kami akan selalu mencintaimu sampai akhir dunia #prouddad," tulis Ronaldo dalam unggahannya.
Mateo yang sedang berulang tahun terlihat mengenakan kostum pahlawan super Spider Man tanpa menggunakan topengnya.
Adapun Eva bersama dengan saudari perempuannya, Alana, kompak mengenakan gaun layaknya seorang putri dari negeri dongeng.

Sementara itu, anak sulung mereka, Cristiano Ronaldo Jr, duduk santai mengenakan baju dan topeng pahlawan super yang identik dengan warna hijau, Hulk.
Dalam postingan yang sama, terlihat banyak hadiah yang diberikan untuk kedua anaknya yang sedang berulang tahun lengkap dengan balon menghiasinya.
Warganet pun turut menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada anak kembar Ronaldo melalui kolom komentar.
Mereka berharap Ronaldo beserta keluarganya selalu diberi kebahagiaan dalam menjalani kehidupan.(*)
Berita ini sudah tayang di bolasport.com dengan judul Demi Ulang Tahun Anak Kembarnya, Cristiano Ronaldo Rela Jadi Aladdin