Video
VIDEO - Corona Bikin Peternak Sapi Aceh Merana Menjelang Hari Raya Kurban, Pasar Sapi Masih Sepi
lesunya pasar sapi ini masih terjadi hingga beberapa hari menjelang Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban 1441 Hijriah/2020 Masehi.
Penulis: Cut Muhammad Habibi | Editor: Amirullah
SERAMBINEWS.COM – Wabah virus Corona atau Covid-19 ikut berdampak pada sepinya pasar ternak di Provinsi Aceh.
Bahkan, lesunya pasar sapi ini masih terjadi hingga beberapa hari menjelang Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Kurban 1441 Hijriah/2020 Masehi.
Seperti disampaikan oleh Hasrul, peternak sapi di Bakoy, Aceh Besar, saat disambangi Anggota DPR Aceh, Asrizal H Asnawi, Minggu 12 Juni 2020.
Hasrul memelihara belasan ekor sapi di dalam kandang yang didirikan di pinggir Krueng Aceh, di Gampong Bakoy, Ingin Jaya, Aceh Besar.
Di lokasi ini juga terdapat beberapa kandang milik warga setempat.
Di dalam kandang milik Hasrul, terdapat belasan ekor lembu aceh dan tiga ekor lembu simental yang memiliki berat hingga 600-700 kg per ekor.
Dalam bincang-bincang dengan Asrizal, Hasrul menceritakan tentang lesunya pasar lembu selama masa Covid-19.
Menurut dia, dari belasan lembu yang ada di kandangnya saat ini, hanya beberapa yang sudah dipesan untuk hewan kurban.
Lembu-lembu itu, akan diantar ke tempat yang ditunjuk pemesan, menjelang hari raya Idul Adha, atau pada hari pelaksanaan kurban.
Padahal, kata Hasrul, pada tahun-tahun sebelumnya, pemesanan lembu akan meningkat tajam sejak sebulan sebelum Hari Raya Idul Adha.
Hasrul juga mengatakan, ketiadaan pabrik pakan lembu di Aceh, juga menjadi kendala tersendiri bagi peternak.