Berita Lhokseumawe
Tim Wasrik Kunjungi Korem Lilawangsa, Upaya Analisis Manajemen Efektif
Pengawasan merupakan tindakan preventif dalam rangka mengantisipasi kemungkinan terjadinya In-efisiensi di segala bidang kerja.
Penulis: Zaki Mubarak | Editor: Taufik Hidayat
Laporan Zaki Mubarak | Lhokseumawe
SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE – Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Post Audit Inspektorat Kodam Iskandar Muda (Itdam IM), berkunjung ke Makorem Lilawangsa, Senin (15/2/20021).
Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro mengatakan bahwa salah satu fungsi wasrik sebagai analisis manajemen yang efektif dilingkungan satuan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD), khususnya jajaran Kodam Iskandar Muda.
Selain berfungsi sebagai pengendali terhadap satuan dalam melaksanakan program kerja yang menjadi tanggung jawabnya, baik perencanaan, pelaksanaan dan pelaporan serta administrasi program secara efektif, efisien dan transparan.
Begitu pula dalam rangka terwujudnya realisasi pelaksanaan program kerja dan anggaran kedepan untuk lebih baik, khususnya Korem 011/Lilawangsa dan jajarannya.
Hal tersebut dikatakan Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro pada acara taklimat awal kunjungan Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Post Audit Inspektorat Kodam Iskandar Muda (Itdam IM), di Aula Yudha Korem 011/Lilawangsa.
Lebih lanjut Danrem menyebutkan, pengawasan merupakan tindakan preventif dalam rangka mengantisipasi kemungkinan terjadinya In-efisiensi di segala bidang, sebuah proses dan mekanisme yang harus dilaksanakan agar lebih maju dan modern.
“Fungsi wasrik memiliki peran penting, selain menentukan bagi kelangsungan serta keberhasilan suatu organisasi dalam melaksanakan program kerja. Jadikan sebagai peluang untuk memperoleh masukan konstruktif guna pemecahan berbagai masalah, khususnya yang bersifat teknis ataupun prosedural, agar dapat dijadikan acuan bagi pelaksanaan tugas selanjutnya,” ucap Danrem 011/LW Kolonel Inf Sumirating Baskoro, kepada Serambinews.com, Senin (15/2/2021).
Kehadiran Tim Wasrik Itdam IM di Korem 011/LW turut disambut baik Danrem 011/Lilawangsa, Kasrem 011/LW Letkol Czi M. Ridha Has, para Kasi dan Pasi Korem 011/LW.(*)
Baca juga: Viral Wanita dari Indonesia Dapat Kalung dan Anting Emas dari Tuan Rumah di Malaysia, Awalnya Malu
Baca juga: Istri Telanjur Lapor Polisi, Tak Menyangka Ponsel Miliknya Dicuri Suami, Ini Alasan Suaminya Curi HP
Baca juga: Rommy Syahrial Anak Raja Dangdut Rhoma Irama Kembali Dipanggil KPK, Ini Kasusnya
Baca juga: 8 Orang Sekeluarga Asal Sudan Tewas di Tengah Gurun Libya, Diduga Tersesat, Enam Bulan Hilang
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/post-audit.jpg)