Berita Bener Meriah
Pelantikan Wakil Bupati Bener Meriah, Tamu Undangan Mulai Berdatangan ke Gedung DPRK
Para tamu undangan mulai berdatangan untuk menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Wakil Bupati Bener Meriah.
Penulis: Budi Fatria | Editor: Safriadi Syahbuddin
Laporan Budi Fatria | Bener Meriah
SERAMBINEWS.COM, REDELONG – Para tamu undangan mulai berdatangan untuk menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Wakil Bupati Bener Meriah, Dailami, Jumat (12/3/2021).
Pelantikan Dailami akan berlangsung di Gedung DPRK setempat.
Para tamu undangan, sebelum memasuki ruang rapat paripurna, mereka satu persatu mengikuti pemeriksaan ketat.
Mulai dari pengecekan surat undangan, pemeriksaan suhu badan, penyemprotan hand sanitizer sebelum masuk ke ruangan.
Seluruh barang bawaan juga tidak luput dari pemeriksaan petugas gabungan yang mengamankan jalannya acara pelantikan tersebut.
Bukan hanya tamu undangan, para awak media yang ingin meliput acara itu juga diperiksa secara ketat.
Mulai dari memperlihatkan ID Card masing-masing serta memperlihatkan id card dari panitia pelaksana pelantikan.
Para tamu undangan mulai dari anggota dewan, SKPK, dan perwakilan dari Pemerintah Aceh mulai berdatangan untuk menghadiri acara pelantikan tersebut.(*)
Baca juga: 12 Maret 2021, Gubernur Aceh akan Lantik Wakil Bupati Bener Meriah
Baca juga: VIDEO Menikmati Durian “Runtuh” Langsung dari Kebun di Bener Meriah, Memiliki Aneka Varian Rasa
Baca juga: Aceh Siapkan 30 Pemandu untuk Kembangkan Pariwisata Adventure di Bener Meriah