Berita Gayo Lues
Gayo Lues Berhasil Raih Perencanaan Terbaik di Aceh
Kabupaten Galus berhasil meraih penghargaan peringkat ke-3 untuk kabupaten/kota di Aceh tersebut dalam perencanaan terbaik.
Laporan Rasidan | Gayo Lues
SERAMBINEWS.COM, BLANGKEJEREN - Pemerintah Kabupaten Gayo Lues (Pemkab Galus) berhasil meraih penghargaan dalam bidang perencanaan terbaik di Aceh dengan peringkat atau urutan ke III di provinsi Aceh tersebut, setelah kabupaten Aceh Barat Daya dan kabupaten Aceh Jaya.
Penghargaan itu diserahkan dalam acara anugerah award Prof A Majid Ibrahim yang ke VII tahun 2021, pada kegiatan pembukaan Musrenbang Aceh 2022 dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Aceh (RKPA), berlangsung di Banda Aceh, Senin 5 April lalu.
Kepala Bappeda Galus, Jata SE, kepada Serambinews.com, Rabu (7/4/2021) mengatakan, Kabupaten Galus berhasil meraih penghargaan peringkat ke-3 untuk kabupaten/kota di Aceh tersebut dalam perencanaan terbaik.
Ia mengatakan, penghargaan itu langsung diserahkan oleh Sekda Aceh, Taqwallah kepada Wakil Bupati Galus, Said Sani didampingi kepala Bappeda pada acara pembukaan Musrenbang tingkat provinsi Aceh, dalam rangka penyusunan (RKPA) di Banda Aceh.
"Sebuah penghargaan yang diraih tersebut berhasil dicapai tentu semua melalui proses penyusunan dan perencanaan pembangunan daerah yang dilakukan secara serius dan bersungguh-sungguh dan sesuai aturan yang berlaku,"sebutnya.
Kepala Bappeda Galus mengaku, ada beberapa kategori penilaian dalam meraih perencanaan terbaik tersebut, salah satunya melalui penyusunan RPJMD dan penyusunan IPM melalui program kerja dalam menetaskan kemiskinan dan peningkatan ekonomi makro serta membuka lapangan kerja.
"Galus sendiri sebelumnya diandalkan program pembangunan dan hasil survei dilapangan dilakukan salah satunya, pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) di Agusen dan di Tripe Jaya serta di Tampur, dengan tujuan untuk hemat energi dalam artian, hutan tetap lestari masyarakat sejahtera," sebutnya.(*)
Baca juga: VIDEO - Siti Nuraida, Remaja 16 Tahun Hidup Sendirian di Rumah Reot, Ibu Meninggal, Ayah Nikah Lagi
Baca juga: Wanita 53 Tahun Tewas Dibakar Mantan Suami, Pelaku Ikut Terbakar, Disaksikan Bocah 10 Tahun
Baca juga: VIDEO - Biawak Raksasa Panjang Hampir 2 Meter Masuk Minimarket di Thailand, Memanjat Rak-rak Makanan
Baca juga: Kakek Tega Perkosa Cucu Sendiri, Modus Temani Korban Buang Air Kecil di Kamar Mandi
Tiga Polsek di Gayo Lues Tidak Bisa Melakukan Penyidikan |
![]() |
---|
Kapolres Ajukan 5 Pospol di Gayo Lues ke Kapolri, Ini Nama-nama Kecamatan dan Wilayahnya |
![]() |
---|
Satu Rumah di Desa Penosan Blangjerango Gayo Lues Terbakar, Enam Lainnya Rusak Ringan |
![]() |
---|
Jelang Ramadhan Harga Cabai dan Bawang di Gayo Lues Melonjak |
![]() |
---|
Jembatan Box Culvert di Desa Badak Jebol, Jalur Alternatif Menuju RSUD Muhammad Ali Kasim Gayo Lues |
![]() |
---|