Berita Banda Aceh
Nova Iriansyah Dipastikan Calon Tunggal, Tiba-tiba Musda Demokrat Aceh Ditunda
Pelaksanaan musyawarah daerah (musda) ke V DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh yang sudah direncanakan pada 12-13 Juni 2021, tiba-tiba ditunda
Penulis: Masrizal Bin Zairi | Editor: Muhammad Hadi
Laporan Masrizal | Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Pelaksanaan musyawarah daerah (musda) ke V DPD Partai Demokrat Provinsi Aceh yang sudah direncanakan pada 12-13 Juni 2021, tiba-tiba ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.
“Hasil koordinasi SC dengan DPP, musda ditunda sampai ada pemberitahuan lebih lanjut. Mengingat Banda Aceh masuk dalam zona merah,” Ketua Steering Committee (SC) Musda, Adnan Yacob Oden kepada Serambinews.com, Sabtu (12/6/2021).
Padahal, hingga Selasa (8/6/2021) lalu, hampir semua DPC Partai Demokrat se Aceh sudah menyatakan kembali mendukung Nova Iriansyah sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Aceh periode mendatang.
Baca juga: Nova Iriansyah Dipastikan Jadi Calon Tunggal Ketua Demokrat Aceh, 21 DPC Serahkan Dukungan
Bahkan, Nova yang juga menjabat Gubernur Aceh ini dipastikan menjadi calon tunggal dalam musda ini.
Mengingat dalam peraturan organisasi, setiap bakal calon harus didukung minimal lima DPC atau 20% dari jumlah pemegang hak suara sah.
Namun belakangan, Banda Aceh yang merupakan lokasi pelaksanaan musda berstatus zona merah.
Baca juga: Euro 2020 - Belgia vs Rusia, Beban Berat Setan Merah Melawan Tim Nomor Satu Dunia
Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman kemudian meminta seluruh kegiatan yang menimbulkan keramaian ditunda sementara.
“Sebelumnya kita akan melaksanakan musda di Hotel Hermes Palace dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Adapun peserta musda yaitu Ketua dan Sekretaris DPC Demokrat se-Aceh,” sebutnya.(*)
Baca juga: Sabtu dan Minggu, Pintu Masuk Ulee Lheue Kembali Ditutup
