Selebriti

Diduga Gunakan Dana Pesantren untuk Foya-foya, Alvin Faiz Beri Klarifikasi Ini

Ia mengatakan jika dirinya beserta seluruh jajaran Pesantren Az-Zikra bisa mempertanggungjawabkan pengakuan tersebut.

Editor: Nur Nihayati
Instagram @alvin_411
Alvin Faiz dan Larissa Chou 

Ia mengatakan jika dirinya beserta seluruh jajaran Pesantren Az-Zikra bisa mempertanggungjawabkan pengakuan tersebut. 

SERAMBINEWS.COM - Putra Ustadz Arifin Ilham, Alvin Faiz baru saja diterpa kabar tak sedap.

Pasalnya, ia dan seluruh jajaran pengurus Pesantren Az-Zikra dituding telah menyalahgunakan dana pesantren untuk foya-foya.

Kemudian, Alvin dan seluruh jajaran pengurus pesantren termasuk Ameer Azzikra membantah tudingan miring tersebut.

Hal itu ia ungkapkan dalam kanal YouTube Cumi cumi yang tayang pada Selasa, (3/8/2021).

Alvin Faiz sebagai wakil dari seluruh jajaran pengurus Pesantren Az-Zikra memberikan pernyataan melalui rekaman video.

Ia mengatakan jika dirinya beserta seluruh jajaran Pesantren Az-Zikra bisa mempertanggungjawabkan pengakuan tersebut.

"Kami selaku yang bertanggung jawab Yayasan dan Majelis Az-Zikra siap untuk mempertanggungjawabkan apa yang kami bicarakan dan apa yang kami sampaikan di pernyataan kali ini," terang Alvin Faiz.

Alvin juga tak lupa untuk memohon maaf sebesar-besarnya kepada publik jika selama ini ia memiliki banyak kesalahan.

Ia meminta kepada masyarakat untuk saling mendoakan yang terbaik dengan adanya tudingan miring ini.

Ia mengatakan jika dirinya masih perlu banyak belajar dan berbenah untuk menjalani kehidupan selanjutnya.

"Saya pribadi mohon maaf jika ada salah, kita saling mendoakan, Alvin masih perlu banyak belajar, perlu banyak berbenah untuk baik kedepannya," terang Alvin.

Selain itu, ia juga memohon doa supaya Pesantren Az-Zikra milik ayahnya itu bisa terus berkembang.

"Doakan juga supaya Mejelis dan Pesantren Az-Zikra terus berkembang lebih besar ke depannya," terang Alvin Faiz.

Sementara itu, Ustadz Joker juga turut angkat bicara ketika mendengar tudingan miring ini.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved