Berita Luar Negeri
Ribuan Dosis Vaksin Covid-19 Ditarik di Eropa, Jepang Juga Tangguhkan, Ini Ditemukan di Botolnya
Moderna menarik kembali 764.900 dosis vaksin Covid-19 di Eropa setelah sebuah botol vaksin ditemukan terkontaminasi benda asing
Ribuan Dosis Vaksin Covid-19 Ditarik di Eropa, Jepang Juga Tangguhkan, Ini Ditemukan di Botolnya
SERAMBINEWS.COM - Vaksin Covid-19 sangat dibutuhkan saat pandemi melanda seluruh dunia.
Berbagai negara berusaha mendapatkan dosis vaksin untuk membentuk kekebalan di negaranya.
Namun, salah satu jenis vaksin sedang mendapat sorotan di Eropa.
Moderna menarik kembali 764.900 dosis vaksin Covid-19 di Eropa setelah sebuah botol vaksin ditemukan terkontaminasi benda asing.
Tidak ada masalah keamanan yang diidentifikasi.
Baca juga: Minta Vaksin Kedaluwarsa Segera Dibuang, Anggota Komisi IX DPR: Kita Ada Dana, Toh Itu Barang Hibah
Moderna menyatakan, vaksin yang ditarik tersebut didistribusikan di Norwegia, Polandia, Portugal, Spanyol dan Swedia pada bulan Januari 2022 lalu.
Seperti dikutip Reuters, perusahaan farmasi ini menyebut, kontaminasi itu ditemukan hanya dalam satu botol vaksin.
Namun, Moderna menarik semuanya karena "sangat berhati-hati". Moderna tidak mengungkapkan apa yang ditemukan dalam botol vaksin tersebut.
Baca juga: Mobil Tabrak Tiang Listrik, 7 Kecamatan Padam Listrik di Aceh Jaya
Pihak berwenang Jepang tahun lalu menangguhkan penggunaan beberapa dosis vaksin Moderna, setelah penyelidikan menemukan kontaminasi baja tahan karat di beberapa botol vaksin Covid-19.
Lebih dari 900 juta dosis vaksin Covid-19 produksi Moderna telah diberikan di seluruh dunia hingga saat ini.
Moderna menyatakan pada Jumat (8/4/2022) bahwa mereka tidak percaya kontaminasi menimbulkan risiko bagi botol vaksin lain.(*)
Baca juga: Harga Emas Hari Ini Naik, Berikut Daftar Harga Emas Per Gram Sabtu (9 April 2022)
Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Moderna Tarik Ratusan Ribu Dosis Vaksin Covid-19 di Eropa, Ada Apa?