Selebriti
Chacha Frederica Baru Pertama Pelihara Kambing
Meski sudah jarang muncul di layar kaca, Chacha Frederica tetap menjadi perhatian publik gegara kini bertakhta sebagai istri Bupati Kendal
Meski sudah jarang muncul di layar kaca, Chacha Frederica tetap menjadi perhatian publik gegara kini bertakhta sebagai istri Bupati Kendal, Jawa Tengah.
Seperti diketahui, Dico Ganinduto yang merupakan suami Chacha resmi dilantik sebagai Bupati Kendal pada 26 Februari 2021 lalu.
Posisi suaminya itu otomatis membuat Chacha juga menjabat sebagai Ketua Penggerak PKK dan Ketua Dekranasda Kendal.
Baru-baru ini, Chacha mendadak mengumumkan kabar bahagia dalam postingan terbaru di Instagram pribadinya @chafrederica, Senin (30/5/2022).
Dalam unggahannya, Chacha Frederica membagikan potret terbarunya dengan anak kambing.
Bahkan, anak kambing itu ditidurkan di sebuah bantal bak anak sendiri.
Usut punya usut, kambing Chacha Frederica baru saja melahirkan saat Subuh.
Ia pun langsung memberikan kabar bahagia tersebut pada para netizen.
"Bismillah, bangun tidur langsung dapat kabar kambing melahirkan sendiri tadi subuh, MasyaAllah TabarakaAllah," tulis Chacha Frederica.
Baca juga: Chacha Frederica Promosikan Hasil Kerajinan Lokal
Baca juga: Chacha Frederica Tak Sungkan Makan Siomay Gerobakan
Bahkan, istri Bupati Kendal itu menjadikan hal tersebut jadi pengalaman dalam hidupnya.
Hal ini disebabkan saat berada di Jakarta, ia tak bisa memelihara kambing.
"Pengalaman pertama aku, kaya gini-gini pengalaman yg gak bisa aku dapetin di Jakarta, pelihara domba, eehh dombanya melahirkan," sambungnya.
Lantaran baru pertama kali memelihara kambing, Chacha Frederica tampak bertanya pada netizen karena kebingungan anak kambingnya belum bisa berjalan.
Ia pun sampai memanggil dokter hewan untuk memeriksa anak kambing kesayangannya itu.
"Guys please advise really have no idea, apa yg harus dilakukan kalau domba baru melahirkan gini? Dia lahir dari subuh sampai skarang jam 06.48 blm bs jalan.
kita lg tunggu dokter hewan jg ini.
Comment below yaa klo ada yg tau pertolongan pertama harus apa .thank you," pungkas Chacha Frederica. (grid.id)
Baca juga: Chacha Frederica, Rela Lepas Kemewahan di Jakarta Demi Ikut Suami,Tampil Sederhana Saat Tarawih
Baca juga: Chacha Frederica Akui Cemas Lahiran Pertama Saat Pandemi Virus Corona, Singgung Kematian
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/chacha-frederica_20180402_150013.jpg)