Berita Banda Aceh
Cuaca Aceh Cerah Berawan Untuk Tiga Hari ke Depan
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kelas I Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang mencatat, dalam beberapa hari ke depan
BANDA ACEH - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kelas I Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang mencatat, dalam beberapa hari ke depan sejumlah daerah di Aceh berpotensi cerah hingga berawan, Jumat (22/7/2022).
Kepala Seksi Data BMKG Kelas I SIM, Zakaria Ahmad mengatakan, dalam beberapa hari ke depan prakiraan cuaca di sejumlah daerah di Aceh masih cerah hingga berawan.
Selain itu untuk daerah Aceh Timur, Aceh Tamiang, Langsa, Aceh Utara, Gayo Lues dan Aceh Jaya berpotensi terjadi hujan ringan hingga sedang.
Meski begitu, melansir dari website BMKG.go.id, untuk wilayah Lhokseumawe dan sekitarnya agar waspada akan potensi hujan lebat disertai angin kencang.
"Tapi untuk beberapa hari ke depan itu kita prediksi cuaca sebagian daerah di Aceh masih cerah hingga berawan," kata Zakaria.
Baca juga: Gelombang Panas Ekstrem Tewaskan 500 Orang di Spanyol, Hanya Dalam Waktu 10 hari
Baca juga: Gelombang Panas Hantam Eropa Bunuh Ratusan Penduduk
Ia mengatakan, meski cuaca diprediksi cerah hingga berawan, saat ini sejumlah perairan di Aceh terkhusus wilayah barat masih berpotensi musim angin barat.
Meski begitu lanjut dia, diperkirakan saat ini mulai mereda dengan tingkat kecepatan angin mulai berkurang.
Sementara untuk tinggi gelombang saat mencapai 3.0-5.0 meter diprakirakan terjadi di Perairan Utara Sabang, Perairan Barat Aceh, Perairan Kepulauan Sinabang-Meulaboh, Perairan Kepulauan Nias-Sibolga, Samudera Hindia Barat Aceh dan Samudera Hindia Barat Nias.
"Meski begitu untuk ketinggi gelombang masih dalam kategori sedang," ujarnya.
Zakaria mengatakan, untuk titik panas sendiri hari ini terpantau ada satu titik.
Meski begitu ia menghimbau agar masyarakat tetap waspada akan potensi kebakaran hutan dan lahan.
Kemudian kepada nelayan diminta juga waspada akan potensi gelombang tinggi dan angin kencang.
"Kepada nelayan agar senantiasa tetap membawa alat keselamatan diri," pungkasnya. (i)
Baca juga: Besok Waktu yang Pas untuk Bikin Hajatan, Cuaca Sangat Bersahabat Sepanjang Pagi hingga Malam
Baca juga: Gelombang Panas Terpa Timur dan Barat China, Tiga Wilayah Berisiko Kebakaran Hutan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/zakaria3_2021.jpg)