PORA di Pide
Pj Bupati Buka Futsal PORA Pidie, Diikuti 8 Kabupaten/Kota
Pada kesempatan itu, Pj Bupati melakukan tendangan bola perdana sebagai simbol dimulainya pertandingan.
Penulis: Nur Nihayati | Editor: Nur Nihayati
Pada kesempatan itu, Pj Bupati melakukan tendangan bola perdana sebagai simbol dimulainya pertandingan.
Laporan Nur Nihayati | Pidie
SERAMBINEWS.COM, SIGLI - Penjabat (Pj) Bupati Pidie, Ir Wahyudi Adisiswanto MSi membuka Cabang Olahraga (Cabor) Futsal Pekan Olahraga Aceh (PORA) ke XIV di Gedung Olahraga (GOR) Alun-alun, Kota Sigli, Pidie, Senin (5/12/2022).
Dalam sambutannya, Pj Bupati Pidie memberikan ucapan selamat kepada semua tim yang akan bertanding. Diharapkan even ini bisa memupuk silaturrahmi antar sesama daerah.
PORA di Pidie ini merupakan multieven olahraga terbesar di Provinsi Aceh yang dijadwalkan akan dibuka secara resmi oleh Pj Gubernur, Aceh Achmad Marzuki pada Sabtu (10/12/2022) nanti di Lapangan Blangpaseh, Kota Sigli.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati melakukan tendangan bola perdana sebagai simbol dimulainya pertandingan.
Dalam kegiatan itu, Pj Bupati Pidie juga didampingi Sekda Pidie H Idhami MSi, Ketua Panitia Besar (PB) PORA Drs Samsul Azhar dan sejumlah pejabat Pidie lainnya.

Sementara itu, turut hadir juga Sekda Aceh Besar Sulaimi, Sekwan Aceh Besar Fata Muhammad, Sekretaris Umum (Sekum) Assosiasi Futsal Aceh Saifullah ST. Dan juga manajer kedua tim yang bertanding Aceh Besar dan Pidie.
Di samping itu, manajer lainnya dari peserta juga hadir ikut menyaksikan laga pembuka.
Idris SHI selaku Technical Delegate Cabor Futsal menyampaikan, ada delapan tim yang mengikuti Futsal PORA Pidie.
Adalah Pidie sebagai tuan rumah, Aceh Timur juara bertahan, Kota Lhokseumawe, Aceh Besar, Aceh Utara, Aceh Selatan, dan Kota Langsa serta Kota Banda Aceh.
Delapan tim ini adalah hasil kualifikasi PORA yang sudah digelar pada tahun 2021 lalu.
Yang bertanding partai pembuka mempertemukan tuan rumah PORA 2022 dan PORA 2018, yakni Pidie dan Aceh Besar.
Saat berita ini diturunkan masih berlangsung laga pertandingannya.
Di samping itu, Pidie selaku tuan rumah telah memberi sambutan dengan baik.
Jika ada hal-hal komplain, dipersilakan mengajukan ke panitia dengan mengikuti regulasi yang telah ditetapkan.
"Benar kita ingin mencapai prestasi, benar kita ingin merebut medali. Tapi jangan sampai karena futsal ini memutuskan silaturhami, marilah menyatukan unsur memupuk kesatuan dan persatuan Aceh," demikian Idris SHI.(*)