Selebriti

Kaesang Dapat Wejangan dari Keluarga Erina Gudono di Acara Midodareni, Sebelum Akad Nikah

Acara Midodareni digelar di kediaman keluarga Erina Gudono, Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Editor: Nur Nihayati
Instagram @kaesangp
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono 

Acara Midodareni digelar di kediaman keluarga Erina Gudono, Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

SERAMBINEWS.COM - Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan melangsungkan akad nikah besok, Sabtu (10/12/2022).

Kaesang merupakan putra bungsu Presien RI Joko Widodo.

Sementara itu, Erina Gudono menggelar prosesi Midodareni pada Jumat (9/12/2022), malam.

Acara Midodareni digelar di kediaman keluarga Erina Gudono, Jalan Kaliurang, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Diketahui, keluarga Kaesang Pangarep pun telah tiba di rumah Erina.

Berdasarkan pantauan Tribunjogja.com, Presiden Joko Widodo tiba bersama keluarga sekitar pukul 19.00 WIB.

Presiden Jokowi beserta rombongan keluarga tampak mengenakan seragam berwarna ungu lilac.

Terlihat juga kakak Kaesang, Gibran Rakabuming Raka dan istrinya, Selvi Ananda.

Pun kakak kedua Kaesang, Kahyang Ayu dan suaminya, Bobby Nasution juga ikut serta.

Acara Midodareni dimulai dengan keluarga Jokowi yang menyerahkan calon mempelai pria pada keluarga Erina.

Simbol penyerahan itu dilakukan oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, sebagai anak sulung Jokowi.

Pihak keluarga Erina, diwakili oleh Abdul Muhaimin lantas menerima Kaesang di keluarganya.

Dilansir Tribunjogja.com, setelah prosesi penyerahan, Kaesang lantas disuapi oleh ibunda Erina, Sofiatun Gudono minum air zam-zam.

Dilanjut dengan pemberian wejangan dari pihak keluarga Erina pada Kaesang.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved