Video

VIDEO 185 Etnis Rohingya Terdampar di Ujong Pie Pidie

Mereka sejak satu bulan terakhir terombang ambing di laut lepas dengan persediaan bahan makanan yang terbatas.

Penulis: Idris Ismail | Editor: Yuhendra Saputra

Laporan Idris Ismail | Pidie

SERAMBINEWS.COM, SIGLI - Sebanyak 158 etnis Rohingya Terdampar di kawasan pesisir di Gampong Ujong Pie, Kecamatan Muara Tiga, Pidie pukul 17.30 WIB.

Dari keterangan yang dikumpulkan Serambinews.com, Senin (26/12/2022) malam, dari 185 warga terdata 83 diantara adalah laki-laki dan 70 perempuan, 32 diantara adalah anak-anak.

Mereka sejak satu bulan terakhir terombang ambing di laut lepas dengan persediaan bahan makanan yang terbatas. Sehingga, rata-rata dalam sepekan lebih mereka mengalami kekurangan asupan makanan.

Dijelaskan Dandim Letkol Inf Abd Jamal Husin SE MSi, untuk mengawal keamanan perawatan ke 185 manusia perahu itu, pihak Kodim 0102/Pidie turut mengerahkan 30 personel TNI dari Koramil Batee dan Muara Tiga serta dibackup oleh personel Mapolres Pidie dan Polsek Muara Tiga.

Baca juga: Kota Suci Mekkah dan Madinah Akan Dijadikan Pusat Keuangan dan Bisnis Negara Islam

Selain itu juga turut melibatkan tim Medis baik dari RSU Tgk Chik Di Tiro dan Puskesmas Muara Tiga.

Ketua DPRK Pidie, Mahfuddin Ismail MAP secara terpisah kepada Serambinews.com mengatakan, pelayanan sementara waktu dalam skala masa darurat ditampung di Meunasah oleh segenap masyarakat dan selanjutnya pihak pemerintah akan merelokasikan ke tenda penampung di sisi bibir pantai yang berjarak 20 meter dari meunasah.

Selain itu warga juga secara spontanitas sebagai sesama manusia membantu logistik berupa makanan, air mineral serta pakaian layak pakai. Diharapkan malam ini kondisi mereka dapat normal kembali.(*)

Baca juga: Kepala Staf Militer Arab Saudi dan Mesir Membahas Kerjasama Pertahanan di Riyadh

Baca juga: Mirza Mubaraq Terpilih Secara Aklamasi Jadi Ketua IMI Aceh

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved