Video

VIDEO - Antisipasi Pohon Tumbang, DLK Bersihkan Pohon di Tepi Jalan Nasional

Bahkan saat proses pembersihan, DLK juga menurunkan alat berat untuk menyeret pohon yang telah terpotong di badan jalan.

Penulis: Saiful Bahri | Editor: m anshar

 

Laporan Saiful Bahri I Lhokseumawe

SERAMBINEWS.COM,  - Pohon yang tumbuh di pinggir jalan nasional Medan- Banda Aceh, yakni seputaran Blang Panyang hingga Blang Naleung Mameh, Kecamatan Muara Satu,  Lhokseumawe, kerap tumbang ke  badan jalan.

Kondisi ini  sangat beresiko bagi para pengendara. Disamping juga saat pohon tumbang, bisa membuat jalur lalu lintas macet.

Sesuai informasi yang dihimpun Serambinews.com, pohon di kawasan tersebut kerap tumbang ke badan jalan saat Lhokseumawe sedang diguyur lebat atau dilanda angin kencang.

Dalam dua bulan terakhir ini saja, sudah terjadi beberapa kali. Kasus terakhir, terjadi pada Sabtu (21/1/2022) lalu, sebatang pihon besar tumbang ke badan jalan Medan-Banda Aceh, tepatnya di kawasan Blang Panyang, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe.

Tidak ada korban pada kejadian tersebut, namun sempat membuat jalur lalu lintas macet.

Untuk mengantisipasi hal tersebut, maka sejak Sabtu (4/2/2023), Dinas Lingkungan Hidup (DLK) Lhokseumawe mulai melakukan pembersihan terhadap pohon yang dinilai beresiko tumbang ke badan jalan.

Bahkan saat proses pembersihan, DLK juga menurunkan alat berat untuk menyeret pohon yang telah terpotong di badan jalan. Hal ini dilakukan agar tidak menimbulkan kemacetan lama, saat proses pembersihan pohon. (*)

Narator: Suhiya Zahrati

Video Editor: M Anshar

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved