Berita Lhokseumawe

Kapolres Lhokseumawe Sertijab Kasatpolairud dan Kapolsek Dewantara

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, memimpin upacara serah terima jabatan Kasatpolairud dan Kapolsek Dewantara di Mapolres setempat.

Penulis: Zaki Mubarak | Editor: Taufik Hidayat
Dok Humas
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, memimpin upacara serah terima jabatan Kasatpolairud dan Kapolsek Dewantara di halaman apel Mapolres setempat, Selasa (14/3/2023) pagi 

Laporan Zaki Mubarak | Lhokseumawe

SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE – Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, memimpin upacara serah terima jabatan Kasatpolairud dan Kapolsek Dewantara di halaman apel Mapolres setempat, Selasa (14/3/2023) pagi.

Adapun jabatan yang diserah terimakan itu, yakni AKP Ibnu Sadan yang sebelumnya Kasatpolairud pindah tugas menjabat Kasubagdalops Polres Lhokseumawe.

Sementara Kasatpolairud dijabat oleh Ipda Edumanihar Siagian yang sebelumnya Kasiwas Polres Lhokseumawe.

Kemudian, Kapolsek Dewantara dari Iptu Subihan Afuan Ardhi STrK pindah tugas menjabat Kasat Reskrim Polres Aceh Besar.

Sementara Ipda Adi Wirauda Pratama, STrK yang sebelumnya menjabat Kanit Tipidkor Polres Lhokseumawe menjadi Kapolsek Dewantara.(*)

Baca juga: Penuhi Kuota Peserta JKN, Kota Lhokseumawe Raih Penghargaan UHC Awards 2023 dari Wapres RI

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved