video
VIDEO Netizen Puji Sikap Tenang Pembawa Baki di Istana Lilly Indiani meski Sepatunya Lepas
Aksi profesionalitas Lilly yang tetap tenang meskipun sepatunya terlepas saat mengibarkan bendera itu, tak hanya membuat namanya jadi perbincangan.
SERAMBINEWS.COM - Pembawa baki Bendera Pusaka, Lilly Indiani Suparman Wenda dipuji warganet karena sikap tenangnya meski sepatu sisi kirinya terlepas pada momen pengibaran sang saka Merah Putih di Istana Negara, Kamis (17/8/2023).
Insiden tak terduga menimpa seorang Pembawa Baki Bendera Pusaka, yakni Lilly Indiani Suparman Wenda, sepatunya tiba-tiba terlepas saat melaksanakan pengibaran bendera.
Detik-detik lepasnya sepatu pembawa baki milik Lilly Indiani viral dan menjadi perbincangan di dunia maya.
Awalnya, detik-detik proklamasi pengibaran Bendera Merah Putih tuntas dilakukan Lilly dengan baik.
Lilly juga sukses menghantarkan sang saka merah putih untuk dikabarkan oleh tiga orang pasukan pengibar, pembentang dan penggerek bendera.
Namun yang paling menyedot perhatian publik adalah, lepasnya sepatu sisi kiri milik Lilly Indiani saat kembali ke barisan pasukan delapan.
Sepatu tersebut terlepas saat momen Lilly jalan di tempat pasca menaikan bendera.
Baca juga: Dipuji Warganet, Momen Pembawa Baki di Istana Negara Lilly Indiani Tetap Tenang meski Sepatu Lepas
Peristiwa itu terekam jelas dalam tayangan yang disiarkan saat Live Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2023 di YouTube Sekretariat Presiden.
Meski begitu, dengan langkah tegap dan wajah yang tetap senyum Lilly tetap melanjutkan tugasnya meskipun hanya dengan satu sepatu.
Dirinya tetap sukses menuntaskan tugasnya hingga akhir dengan baik, profesionalitasnya pun turut dipuji oleh netizen.
Aksi profesionalitas Lilly yang tetap tenang meskipun sepatunya terlepas saat mengibarkan bendera itu, tak hanya membuat namanya jadi perbincangan.
Berkat aksi Lilly itu, ia juga turut mengharumkan tempat asalnya yakni Papua Pegunungan.(*)
Narator: Suhiya Zahrati
Baca juga: Sosok Lilly Indiani, Pembawa Baki yang Sepatunya Copot saat Upacara Kemerdekaan di Istana Negara
Lilly Indiani
Sepatu Lepas
Pembawa Baki
HUT RI ke 78
Hari Kemerdekaan
Serambinews
Serambi Indonesia
Youtube Serambinewsdotcom
| VIDEO Israel Tumpas 3 Militan saat Bongkar Terowongan Hamas! Gencatan Senjata Goyah! |
|
|---|
| VIDEO - Menyusuri Sungai, Mengenang Kendaraan Para Raja Singkil |
|
|---|
| VIDEO - Amri Tak Tahan Air Mata Terima Bantuan Hidup di Gubuk Reot |
|
|---|
| VIDEO - Zelensky Peringatkan Rusia Siapkan Perang Besar 2029, Eropa Panik Tingkatkan Pertahanan |
|
|---|
| VIDEO - Viral! Ucapan Netanyahu soal Kekalahan dari Roma Picu Kontroversi Global |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.