Lhokseumawe
Jalan Line Pipa di Lhokseumawe Ambruk, Mobil tak Bisa Melintas
Bila tidak segara diperbaiki, badan jalan tersebut akan ambruk total, sehingga sepeda motor pun tidak akan bisa melintas lagi.
Penulis: Saiful Bahri | Editor: Taufik Hidayat
Laporan Saiful Bahri | Lhokseumawe
SERAMBINEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Hujan deras yang melanda Kota Lhokseumawe dalam dua hari terakhir, bukan hanya menyebabkan banjir di berbagai lokasi dalam wilayah Lhokseumawe, tapi juga membuat Jalan Line Pipa di Desa Alue Lim, Kecanatan Blang Mangat, Lhokseumawe ambruk. Sehingga mobil tidak bisa lagi melintas.
Untuk diketahui, jalan Line Pipa adalah jalan yang dibangun oleh Mobil Oil dulunya. Hingga saat ini, di pinggir jalan tersebut juga ada pipa yang terus mengalirkan gas alam.
Kepala Dusun Permai Desa Alue Lim, Ismail, menyatakan, badan jalan tersebut ambruk pada Senin (25/12/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.
Saat ini sudah dipastikan kalau mobil tidak lagi bisa melintas. "Sepeda motor pun hatus melintas dengan hati-hati. Apalagi kita lihat dari waktu ke waktu, badan jalan yang ambruk semakin besar," katanya.
Diyakini, bila tidak segara diperbaiki, maka badan jalan tersebut akan ambruk total sehingga sepeda motor pun tidak akan bisa melintas lagi. Sedangkan bila itu terjadi, maka masyarakat sekitar akan terisolir.
Karena itu, diharapkan agar pihak terkait bisa segera memperbaiki jalan yang ambruk tersebut, sehingga bisa kembali dilalui oleh masyarakat.(*)
| PNL dan Fatoni University Thailand Jalin Sinergi Internasional lewat Program Budaya dan Bahasa |
|
|---|
| Ini 89 Pejabat Baru Unimal yang Dilantik Rektor, dari Wakil Dekan hingga Kepala Laboratorium |
|
|---|
| 178 Dosen dan Tendik Dilantik Jadi PPPK, Rektor Unimal: Jangan Menceraikan Istri atau Suami |
|
|---|
| Danrem Ali Imran Sambut Kepulangan Letda Inf Andri Yanto, Prajurit Juara Binaraga Dunia |
|
|---|
| 171 Pemakalah Tampil dalam Seminar Nasional IX di Kampus Politeknik Negeri Lhokseumawe |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.