Piala Asia 2023

Jadwal Live Streaming Indonesia vs Irak Piala Asia 2023 Hari Ini, Kick Off Pukul 21.30 WIB

Berikut adalah jadwal siaran langsung pertandingan sepak bola antara timnas Indonesia vs Irak dalam ajang Piala Asia 2023 hari ini.

Editor: Amirullah
Hussein Faleh / AFP
Bek Indonesia #14 Asnawi Mangkualam ditandai oleh bek Irak #23 Merchas Doski pada pertandingan sepak bola kualifikasi AFC Piala Dunia FIFA 2026 antara Irak dan Indonesia di Stadion Internasional Basra pada 16 November 2023. (Hussein Faleh / AFP) 

Timnas Indonesia dari tujuh kali pertemuan, mereka hanya sekali berhasil menahan imbang Irak.

Bahkan hasil imbang itu menjadi catatan terbaik timnas Indonesia saat melawan Irak.

Dari tujuh pertemuan tim Merah Putih, skuad Garuda selalu menelan kekalahan.

Timnas Indonesia seperti berada di kelas yang berbeda dengan Irak karena dalam tujuh pertemuan terakhir skuad Garuda tak bisa berbicara banyak.

Dalam tujuh pertemuan terakhir itu, tim Merah Putih terakhir kali meraih hasil imbang saat bertemu di Kualifikasi Piala Dunia 1974.

Pertandingan yang berlangsung pada 16 Maret 1973 itu berakhir imbang seusai Irak tahan Indonesia 1-1.

Kemudian enam pertemuan setelahnya, timnas Indonesia tak pernah meraih kemenangan.

Kekalahan tim nasional saat itu pada Kualifikasi Piala Dunia 1974 pada 21 Maret 1973.

Saat itu, timnas Indonesia berlaga jadi tuan rumah, akan tetapi mereka justru takluk tipis 2-3 dari Irak.

Setelah itu, timnas Indonesia cukup kesulitan saat bertemu dengan Irak karena kekalahan terus didapatkan.

Tim nasional kalah, baik saat betermu di laga uji coba, ataupun turnamen lainnya.

Baca: Pantas Warga Sidoarjo Diminta Bayar Rp11 Juta untuk Pindahkan Tiang Listrik, PLN Jelaskan Sebabnya

Akan tetapi, kekalahan yang tak mungkin dilupakan tim asuhan Shin Tae-yong yakni pada pertemuan terakhir.

Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan baru November lalu bertemu dengan Irak dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2026 zona Asia.

Bahkan kekalahan terakhir timnas Indonesia ini tentu saja masih sangat membekas.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved