Video

VIDEO -Puluhan Prajurit Kodim 0117/Atam Terima SIM Gratis

Kapti berkunjung ke Mapolres Aceh Tamiang didampingi Dandim 0117/Atam Letkol Inf Andi Ariyanto.

Penulis: Rahmad Wiguna | Editor: m anshar

Laporan Rahmad Wiguna | Aceh Tamiang

SERAMBINEWS.COM, KUALASIMPANG - Puluhan prajurit TNI menerima Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis dari Polres Aceh Tamiang.  

Puluhan lembar SIM ini diserahkan Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muhammad Yanis kepada Danrem 011/Lilawangsa, Kolonel Kav Kapti Hertantyawan ketika berkunjung ke Mapolres setempat pada Senin (8/1/2024).

Kapti berkunjung ke Mapolres Aceh Tamiang didampingi Dandim 0117/Atam Letkol Inf Andi Ariyanto.

Ketika dikonfirmasi pada Selasa (16/1/2024), Kapti menegaskan prajurit TNI harus menjadi contoh masyarakat, termasuk dalam tertib berlalu-lintas.

Pembagian SIM gratis untuk prajurit ini hasil kerja sama dan koordinasi Polres Aceh Tamiang dalam mewujudkan tertib berlalu-lintas.

Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muhammad Yanis menambahkan SIM gratis ini diserahkan kepada 22 prajurit yang bertugas sebagai Babinsa.

Lebih spesifik dijelaskannya SIM ini bentuk reward Polres Aceh Tamiang terhadap Babinsa yang aktif dalam penanggulangan banjir dan Operasi Lilin Seulawah 2023.

Di sisi lain, Yanis berharap Babinsa dan Bhabinkamtibmas bisa lebih menyosialisasikan pentingnya SIM bagi pengendara kendaraan bermotor.

Sosialisasi ini diyakininya efektif sebagai upaya pencegah dini kecelakaan lalu lintas. Beberapa kasus kecelakaan lalu lintas dialami  oleh anak di bawah umur yang belum memiliki SIM. (mad)

Narator: Suhiya Zahrati

Video Editor: M Anshar

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved