Berita Aceh Timur

Kompol Iswar Resmi Jabat Wakapolres Aceh Timur

Dalam upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Sarja Arya Racana, pada Rabu, (21/2/2024), Kompol Muhammad Aidil Saputra,  pejabat lama...

Penulis: Maulidi Alfata | Editor: Nurul Hayati
Foto: Humas Polres Aceh Timur 
Kapolres Aceh Timur pimpin Sertijab Kompol Muhammad Aidil Saputrab ke Kompol Iswar di Lapangan Apel Sarja Arya Racana, Rabu (21/2/204). 

Dalam upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Sarja Arya Racana, pada Rabu, (21/2/2024), Kompol Muhammad Aidil Saputra,  pejabat lama, menyerahkan jabatan Wakapolres kepada Kompol Iswar, yang sebelumnya menjabat Wakapolres Aceh Selatan.

Laporan Maulidi Alfata | Aceh Timur

SERAMBINEWA.COM, IDI - Kompol Iswar resmi dilantik jadi Wakapolres Aceh Timur menggantikan  Kompol Muhammad Aidil Saputra, yang dimutasi ke Polda Aceh.

Serah terima tersebut sesuai dengan Surat Telegram Kapolda Aceh Nomor: ST/64/I/KEP.3/2024 Tanggal 29 Januari 2024, yang mengatur pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan Polri di Polda Aceh.

Dalam upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Sarja Arya Racana, pada Rabu, (21/2/2024), Kompol Muhammad Aidil Saputra,  pejabat lama, menyerahkan jabatan Wakapolres kepada Kompol Iswar, yang sebelumnya menjabat Wakapolres Aceh Selatan.

Selanjutnya, Kompol Muhammad Aidil Saputra, akan menempati posisi baru sebagai Ps. Kasubdit 1 Ditreskrimum Polda Aceh.

Sertijab dihadiri oleh pejabat utama, Kapolsek, seluruh anggota Polres Aceh Timur, dan Bhabinkamtibmas.

Setelah memimpin sertijab, Kapolres menyatakan bahwa mutasi di Polri adalah bagian dari proses terencana untuk mengoptimalkan dinamika manajemen sesuai kebutuhan organisasi.

"Mutasi jabatan bertujuan memberikan ruang kepada pejabat baru dan memungkinkan pengembangan karir sesuai dedikasi, kompetensi, dan loyalitas terhadap kesatuan," ungkapnya.

Ia berharap bahwa mutasi ini akan menjadi momentum untuk memacu semangat, disiplin, dan loyalitas dalam pelaksanaan tugas kepolisian.

Kapolres juga menekankan pentingnya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara secara profesional.

"Terima kasih kepada pejabat lama yang telah memberikan pengabdian terbaiknya.

Baca juga: Pemilu Lancar dan Damai, Kapolres Aceh Timur Sampaikan Ucapan Terimakasih kepada Masyarakat

Bagi pejabat baru, selamat bergabung dan bertugas dengan baik," tutup Kapolres.(*)

 

 

 

 

 

 


 
 
 
 
 
 
 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved