Berita Nagan Raya

Pemkab Nagan Raya Adakan Rakor Persiapan TTG XXV Aceh Tahun 2024

Pemkab Nagan Raya mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XXV Aceh Tahun 2024.

Penulis: Rizwan | Editor: Muhammad Hadi
FOR SERAMBINEWS.COM
Pemkab Nagan Raya mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XXV Aceh Tahun 2024. 

Laporan Rizwan I Nagan Raya

SERAMBINEWS.COM, SUKA MAKMUE - Pemkab Nagan Raya mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan Gelar Teknologi Tepat Guna (TTG) XXV Aceh Tahun 2024. 

Rakor yang diselenggarakan DPGMP4 Nagan Raya dipandu oleh Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat, Zulfika SH  di Aula Setdakab, Kamis (22/2/2024).

TTG Aceh ke-25 direncanakan pada 7-11 Mei 2024 di Alun-alun, Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Nagan Raya.

Baca juga: Pemkab Nagan Raya Terus Galakkan Perkarangan Pangan Lestari

Pj Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas mengatakan, event tingkat provinsi itu merupakan kegiatan yang kedua dilakukan di Nagan Raya.

Fitriany meminta kepada masyarakat agar memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya, tujuannya untuk meningkatkan perekonomian.

"Kita juga akan melibatkan pengusaha yang ada di Kabupaten Nagan Raya, baik di bidang pertambangan maupun di bidang perkebunan dan lainnya untuk ikut menyukseskan kegiatan ini," tuturnya.

Baca juga: Bocah di Aceh Barat Dibunuh Pacar Ibunya, Sang Ibu Pun Bohongi Mantan Suami soal Penyebab Kematian

Rakor dilanjutkan pemaparan materi tentang "Kesiapan Calon Tuan Rumah Gelar TTG tahun 2024" oleh  Kepala DPMGP4 Kabupaten Nagan Raya, Damharius, SPd MSi.

Materi kedua tentang "Ekspose Pekan Teknologi Tegzpat Guna Aceh XXV" disampaikan oleh Kepala DPMG Aceh, Dr Ir Zulkifli MSi melalui Kepala Bidang Pengembangan Kawasan, Sumber Daya Alam dan TTG DPMG Aceh, Drs. Wardana MSi.(*)

Baca juga: Misteri Mayat Terlilit Kain dalam Kamar Hotel di Puncak Terungkap, Terkait Praktik Seks Menyimpang

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved