Major League Soccer

Gol Bunuh Diri Dibalas 2 Gol Lionel Messi, Inter Miami Bungkam Nashville

Pertandingan babak pertama dibuka dengan kesalahan gol bunuh diri bek Inter Miami, Franco Negri, pada menit ke-2.

Editor: Faisal Zamzami
AFP/MEGAN BRIGGS
Lionel Messi (10) dari Inter Miami merayakan gol bersama Diego Gómez (20) dari Inter Miami pada babak pertama melawan Nashville SC di DRV PNK Stadium pada 20 April 2024 di Fort Lauderdale, Florida. 

SERAMBINEWS.COM - Inter Miami berhasil menang 3-1 atas Nashville SC dalam laga lanjutan Major League Soccer 2024.

Laga Inter Miami vs Nashville bergulir di Stadion Chase, pada Sabtu (20/4/2024) malam waktu setempat atau Minggu (21/4/2024) pukul 06.30 WIB.

Kemenangan Inter Miami dipastikan melalui gol Lionel Messi (11', 81'P) dan Sergio Busquets (39').

Pertandingan babak pertama dibuka dengan kesalahan gol bunuh diri bek Inter Miami, Franco Negri, pada menit ke-2. 

Namun, tak berselang lama, sang bintang Argentina, Lionel Messi, langsung menyamakan kedudukan pada menit ke-11 saat bola terlepas di depan gawang Nashville.

Messi tak hanya mencetak gol. Menuju akhir babak pertama, Sergio Busquets mencatatkan namanya di papan skor berkat assist dari Messi pada menit ke-39.

Babak pertama ditutup dengan skor 2-1 untuk keunggulan Inter Miami.

Selanjutnya pada babak kedua, Messi tampaknya belum puas dengan jarak skor yang cukup tipis.

Beruntung, menjelang akhir babak kedua, Inter Miami mendapat kesempatan emas untuk melakukan tendangan penalti.

Messi berdiri di titik putih sebagai algojo. Ia langsung melesatkan tendangan kencangnya yang melewati tepisan penjaga gawang Nashville, Panicco, pada menit ke-81.

Peluit tanda pertandingan telah berbunyi. Gol kedua Messi menutup kemenangan Inter Miami dengan skor akhir 3-1.

 

Baca juga: Nasib Pilu Calon Pengantin di Hari Pernikahan, Kritis Usai Kena Ledakan Mercon, Sang Adik Tewas

Baca juga: Buruh Sawit Meninggal Bersimbah Darah

Baca juga: Jelang Keberangkatan ke Jateng, PSBL Langsa Jajal Persidi Idi

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved