Video

VIDEO Hizbullah Ancam Habisi Israel, Sebut Pasukan IDF Sudah Lemah dan Kelelahan

Hizbullah Lebanon saat ini telah mengeluarkan peringatan keras kepada Israel agar tidak melancarkan dan melanjutkan perang terhadap Lebanon.

Editor: Muhammad Aziz

SERAMBINEWS.COM - Kelompok Hizbullah Lebanon saat ini telah mengeluarkan peringatan keras kepada Israel agar tidak melancarkan dan melanjutkan perang terhadap Lebanon, juga Palestina.

Mohammad Raad, ketua Blok Loyalitas kepada Perlawanan Hizbullah, menyatakan Selasa (16/7/2024) bahwa Israel tidak mampu memperluas perangnya ke Lebanon karena pasukan Israel (IDF) yang kelelahan.

Bahkan dirinya mengkritik taktik perang psikologis Israel.

Raad juga menyatakan bahwa pejuang perlawanan Hizbullah terus melemahkan kemampuan Israel.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Hizbullah Hassan Nasrallah, dalam pidatonya, Rabu (17/7/2024) menyebut akan membalas Israel, jika negara zionis tersebut terus melakukan serangan terhadap warga sipil.

Hizbullah akan membalasnya dengan menargetkan pemukiman baru dan ilegal Israel dengan rudal, mengutip Palestine Chronicle.

Tak hanya itu, ia memperingatkan bahwa tank Israel yang memasuki Lebanon akan menghadapi konsekuensi yang parah.

Nasrallah membela tindakan perlawanan di Gaza, dan membenarkan apa yang dilakukan Hamas.

Menandai pembukaan front dukungan Lebanon dalam pertempuran Banjir Al-Aqsa sebagai kemenangan bagi rakyat Palestina.(*)

VO: Siti Masyithah
EV: Muhammad Aziz

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved