Video
VIDEO - Sandera Israel 'Speak Up' sebelum Tewas Dibom IDF, Menangis Atas Gagalnya Netanyahu
Kantor berita Lebanon Al Mayadeen melaporkan, sandera bernama Ori Danino berucap sambil menahan tangis.
SERAMBINEWS.COM - Brigade Al Qassam memposting video yang menampilkan salah satu sandera Israel ketika masih hidup.
Para sandera mengecam Perdana Menteri Benjamin Netanyahu karena gagal melindungi rakyatnya dalam serangan 7 Oktober 2023.
Kantor berita Lebanon Al Mayadeen melaporkan, sandera bernama Ori Danino berucap sambil menahan tangis.
Ia menuduh Netanyahu gagal menjalankan tugasnya sebagai seorang pemimpin.
"Anda (Netanyahu) gagal dalam misi Anda untuk melindungi kami, warga negara," kata Danino.
Danino semakin dibuat kecewa karena militer Israel justru berupaya membunuh para sandera secara perlahan.
Pembunuhan itu merujuk pada upaya penyelamatan sandera yang gagal di Jalur Gaza.
Danino mengatakan, dirinya hanya ingin pulang ke Israel dalam kondisi hidup.
Ia pun mendesak pemerintah untuk segera membuat kesepakatan pembebasan sandera.
"Bawa kami keluar dari sini hidup-hidup sekarang juga," imbuhnya.
Namun, pesan yang disampaikan Danino sia-sia karena ia dan lima sandera lainnya tewas akhir pekan lalu.
Militer Israel menemukan jasad enam sandera di terowongan bawah tanah Kota Rafah.
Terkait kematian mereka, Hamas menyebut karena ulah Israel sendiri yang tidak menyepakati pembebasan tahanan.(*)
| VIDEO - Ribuan Petani Gelar Kenduri Babah Lueng Jelang Musim Tanam |
|
|---|
| VIDEO - Kasat Reskrim dan Sat Narkoba Polres Lhokseumawe Terima Penghargaan |
|
|---|
| VIDEO - Tiba di Gedung KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Tampil Santai Pakai Kaos Putih |
|
|---|
| VIDEO - Viral! Wanita Ngomel Saat Dikasih Tempat Istirahat oleh Petugas Masjid Jogokaryan |
|
|---|
| VIDEO - KemenPKP Mulai Rehab 300 Rumah di Lhokseumawe |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.