Video
VIDEO - Netanyahu Kian Terpojok, Terungkap Skandal Kebocoran Data Rahasia
Posisi Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu dilaporkan semakin terpojok setelah dikepung skandal terbesar di negaranya.
SERAMBINEWS.COM - Posisi Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu dilaporkan semakin terpojok setelah dikepung skandal terbesar di negaranya.
Diketahui, ia terlibat skandal dokumen rahasia intelijen yang bocor dari kantornya.
Dilansir Middle East Monitor, rincian insiden tersebut dikenal sebagai "kasus keamanan".
Hal itu telah disensor, namun perintah pembungkaman yang dikenakan padanya telah dicabut sebagian.
Dalam laporan yang sama, mantan anggota Dewan Perang Israel, Benny Gantz dan pemimpin oposisi Yair Lapid juga mengisyaratkan sikap menyudutkan Netanyahu.
Keduanya mengatakan, Netanyahu bertanggung jawab atas segala hal yang terjadi dengan staf dan kantornya.
Para ahli mengaitkan hal itu dengan pernyataan beberapa sumber bahwa Netanyahu berencana mengorbankan beberapa penasihatnya sebagai "kambing hitam".
Netanyahu meminta mereka bertanggung jawab karena menghindari masalah tersebut.
Adapun diketahui, terkait skandal ini ajudan dekat Netanyahu telah ditangkap.(*)
| VIDEO - Grand Opening RSU Putri Bidadari Aceh, Ini Sejumlah Keunggulannya |
|
|---|
| VIDEO - Berkunjung ke Tembok Besar China, Salah Satu Keajaiban Dunia |
|
|---|
| VIDEO - Viral! Pengemudi Syok dan Terus Istigfar Usai Laka di Mataram, Lombok |
|
|---|
| VIDEO Syech Sueb Helles Ceritakan Kondisi Palestina Terkini di MTs Harapan Bangsa Meulaboh |
|
|---|
| VIDEO - Jalan-jalan di Tiananmen, Lapangan Bersejarah di Cina |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.