KPop
Rosé BLACKPINK: Menavigasi Ketenaran, Ekspektasi, dan Sisi Manusia Seorang Bintang Pop
Kamu tahu seorang gadis Asia berusia 27 tahun yang mewarnai rambutnya pirang? Mungkin aku seperti dia!" kata Rosé.
Penulis: Gina Zahrina | Editor: Muhammad Hadi
SERAMBINEWS.COM - Rosé anggota dari girl group terkenal Blackpink baru- baru ini melakukan pemotretan dan wawancara dengan iD magazine pada Senin (18/11/2024).
Dalam wawancara, setelah pemotretan tersebut, di Le B, sebuah restoran The New Yorker, Rosé membuka pembicaraan tentang kehidupannya selama setahun terakhir di Los Angeles.
Di mana ia tinggal untuk fokus pada musik solonya pada setahun terakhir di Los Angeles.
Ia mengungkapkan bagaimana ia menghabiskan sebagian besar waktunya berpindah pindah dari hotel ke Airbnb, dan merasakan pengalaman kesepian yang mendalam.
“Aku bolak - balik dari hotel ke Airbnb, dan itu sangat kesepian. Lucunya, aku memilih untuk melupakan masamasa buruk itu banyak malammalam aku menangis sambil tidur,” kata Rosé dalam artikel yang dirilis pada i-d.co.
Namun sulit untuk di percaya bahwa seseorang seperti Rosé, yang merupakan salah satu musisi paling sukses, bisa terpengaruh oleh kritik- kritik yang beredar.
Dengan lagu lagu Blackpink yang telah diputar miliaran kali atau 13 miliar kali hanya di Spotify, Rosé jelas berada di puncak ketenaran dunia pada saat ini.
Sebagai salah satu idola Kpop yang berpengaruh dengan pengikut Instagram terbanyak ketiga, dari anggota Blackpink, Rosé adalah sosok sentral dalam salah satu grup wanita terbesar di dunia.
Namun, meskipun demikian Rosé telah meraih kesuksesan luar biasa.
Kisah Rosé membuktikan bahwa, bahkan mereka yang berada di puncak dunia hiburan pun tidak kebal terhadap tekanan dan ekspektasi yang datang dengan ketenaran.
Pada dunia Kpop, penggemar adalah pengaruh terbesar dalam industi ini.
Hal ini dapat terlihat jelas dalam kolom komentar pada postingan Rosé yang mana banyak penggemar mengkritik pada keputusan dan langkah- langkah yang diambil oleh Rosé pada karir solonya.
Salah satu kritik terbesar yang muncul adalah terkait rilisnya karya solo Rosé yang terlambat dan keputusannya untuk tetap bergabung dengan The Black Label, anak perusahaan YG Entertaiment.
YG Entertaiment adalah perusahaan yang menauingin Blackpink, dan juga tempat mengelola karier solonya Rosé.
Keputusan ini dinilai oleh penggemarnya sangatlah berbeda dari anggota Blackpink lainnya yang membuat keputusan untuk mendirikan perusahaan manajemennya sendiri.
| Ju Haknyeon The Boyz Hengkang Usai Terseret Skandal Prostitusi dengan Asuka Kirara, Ini Kronologinya |
|
|---|
| Masih Tersedia! Ini Harga dan Tips Sukses War Tiket Konser Blackpink Jakarta 2025 + Link Resmi |
|
|---|
| Jungkook & Jimin BTS Comeback, Bagini Tips Mengatasi Insomnia dan Stres Dari RM Selama Wajib Militer |
|
|---|
| RM & V BTS Pulang Wajib Militer Hari ini, HYBE Siapkan Festival ‘2025 BTS FESTA’ Spesial |
|
|---|
| Resident Playbook Aktris Go Youn Jung Pamer Gambar Realistis, Yoo Jae Suk Sampai Terpukau |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.