Berita Pidie

Pj Bupati Pidie Resmi Buka MTQ

MTQ itu mengusung tema “Melalui Momentum Musabaqah Tilawatil Quran, Kita Tingkatkan Pengalaman Isi Kandungan Al-Qur’an Dalam Kehidupan Sehari-hari

Editor: mufti
For serambinews.com
Pj Bupati Pidie, Samsul Azhar, didampingi Kadis Syariat Islam Pidie, Fazli, menerima piala bergilir diserahkan Camat Kembang Tanjong, Fauzi Harfa, di mimbar utama pembukaan MTQ ke-37 di lapangan Jeureula, Kecamatan Padang Tiji, Jumat (6/12/2024) malam. 

SERAMBINEWS.COM, SIGLI - Pj Bupati Pidie Drs Samsul Azhar, mengatakan, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVII tingkat Kabupaten Pidie, sebagai wahana untuk mencetak generasi qurani. Hal itu diungkapkannya saat membuka MTQ di Lapangan Sepakbola Jeureula, Gampong Paloh, Kecamatan Padang Tiji, Jumat, (06/12/2024) malam. 

MTQ itu mengusung tema “Melalui Momentum Musabaqah Tilawatil Quran, Kita Tingkatkan Pengalaman Isi Kandungan Al-Qur’an Dalam Kehidupan Sehari-hari, Kebahagian dan Kemakmuran Akan Terwujud". 

Data Dinas Syariat Islam Pidie mencatat 751 peserta, yang mengikuti sejumlah cabang MTQ tingkat kabupaten. Tiga mimbar sebagai lokasi lomba MTQ di Padang Tiji. Adalah lapangan Jueruela sebagai mimbar utama, Masjid Raudhaturrahman, MTsN 7 Pidie, dan MAN 3 Pidie. 

Untuk cabang diperlombakan berjumlah sembilan cabang, dengan 20 golongan. Ada pun cabang tilawah Cacat Netra dan Cabang Tafsir Quran tidak diperlombakan, lantaran tidak adanya peserta. 

Menurut Samsul Azhar, untuk semua peserta qari dan qariah, hafizh dan hafizhah hingga mufassir dan mufassirah terbaik, agar menjaga kesehatan. 

Ia menambahkan, dengan adanya pelaksanaan MTQ tersebut, tentunya harus menjadi barometer untuk mengukur hasil kegiatan pembelajaran Al-qur'an yang rutin dilaksanakan di tengah masyarakat. Baik dilaksanakan di pesantren, dayah, TPA dan sekolah atau madrasah di Pidie.

Selain itu, MTQ itu harus menjadi wahana untuk mencetak generasi Qur’ani di Kabupaten Pidie. Artinya, setelah selesai MTQ, harus membekas secara nyata prilaku warga sesuai dengan amanah Al-qur’an. 

Samsul Azhar berharap kepada anak-anak yang hadir pada MTQ, harus terus belajar untuk mengembangkan kreatifitas dalam belajar, memahami, dan mengamalkan Al-qur’an. "Buatlah orang tua bangga, bahwa Pidie dapat mencetak generasi yang mampu menjadikan Al-qur’an sebagai pedoman dalam mengarungi ke hidupan sehari-hari," jelasnya.

Pj Bupati mengingatkan panitia hingga dewan juri, pelaksanaan MTQ itu sebagai misi utama mewujudkan generasi yang mencintai Alqur’an. Untuk itu, laksanakan tugas secara jujur dan seadil-adilnya.  "Berilah penilaian yang lebih objektif dengan penuh kasih sayang bagi peserta yang berkopetensi pada MTQ," pesannya. 

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan MTQ di Padang Tiji. Selain itu, secara khusus memberikan apresiasi terhadap seluruh komponen masyarakat Kecamatan Padang Tiji, yang sudah memberikan dukungan dan partisipasi penuh dalam MTQ.(naz)

 

Serahkan Bonus

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Pidie, Samsul Azhar menyerahkan  bonus kepada juara MTQ Tingkat Provinsi Aceh di Simeulu Tahun 2023. Adalah Al-Fauzan juara 1 Tilawah Anak-anak Putra dan Muhammad Raja Furqan juara 1 Qiraah Sab’ah Mujawad Remaja Putra mendapatkan hadiah umrah gratis. 

Berikutnya, Zahratul Munawwarah juara 2 Tilawah Anak-anak Putri, Thantawi juara 2 Cacat Netra Putra, Muhammad Iqbal juara 2 Qiraah Sab’ah Remaja Putra, Luqya Salwa Juara 2 Hafizh 5 Juz dan Tilawah Putri, 

Selanjutnya, Muksalmina juara 3 Tilawah Dewasa Putra, Izzatul Aisar juara 3 Hafizh 10 Juz Putri dan Naira Afifa Bakhtiar juara 3 KTQ Putri. Juara 2 hingga harapan diberikan hadiah dsna pembinaan. 

Hadir Ketua DPRK Pidie, Anwar Sastra Putra, Anggota DPRA, Khalid, Dandim 0102 Pidie, Letkol Inf Andi Irsan, Kapolres Pidie, AKBP Jaka Mulyana SIK, Pj Sekda Pidie, Jufrizal, Kasi Datun Kejaksaan Negeri Pidie, Wahyudin SH, Wakil Ketua I DPRK Pidie, T Zulkarnaini SP.(naz)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved