Sabang

Jumlah Pemotongan Ternak Meugang Idul Adha di Sabang Mengalami Penurunan

“Jumlah pemotongan ternak pada meugang Idul Adha ini sedikit menurun jika dibandingkan dengan meugang Idul Fitri, khususnya dari segi jumlah sapi...

Penulis: Aulia Prasetya | Editor: Eddy Fitriadi
For Serambinews.com
PEDAGANG DAGING - Pedagang daging sibuk memotong dan menimbang daging sapi pada hari meugang menjelang Idul Adha 1446 H di salah satu lapak di Kota Sabang, Kamis (5/6/2025). Tradisi meugang ini tetap berlangsung meriah meski jumlah pemotongan ternak mengalami penurunan dibandingkan meugang Idul Fitri lalu. 

Laporan Aulia Prasetya | Sabang

SERAMBINEWS.COM, SABANG - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, tradisi meugang di Kota Sabang tetap berlangsung meriah, meskipun terjadi penurunan jumlah pemotongan ternak dibandingkan dengan meugang Idul Fitri lalu. Tradisi penyembelihan hewan ternak ini dilaksanakan selama dua hari, yakni Rabu dan Kamis, 4–5 Juni 2025.

Pada hari pertama meugang Idul Adha, tercatat sebanyak 27 ekor sapi dan 2 ekor kerbau disembelih oleh 29 pedagang yang tersebar di sejumlah titik, seperti Gampong Kuta Barat (Jalan Malahayati), Gampong Cot Ba’U, Gampong Ie Meulee, dan Gampong Paya Seunara.

“Jumlah pemotongan ternak pada meugang Idul Adha ini sedikit menurun jika dibandingkan dengan meugang Idul Fitri, khususnya dari segi jumlah sapi. Selama dua hari total ada 46 ekor ternak yang dipotong,” ujar Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Sabang, Fachri, SE, M.AP, melalui Kepala Bidang Peternakan, Ir. Hariadi, Kamis (5/6/2025).

Pada hari kedua, Kamis (5/6/2025), jumlah hewan yang dipotong berkurang, yakni 16 ekor sapi dan 1 ekor kerbau oleh 17 pedagang. Lokasi penjualan daging masih tersebar di Gampong Kuta Barat, Cot Ba’U, dan Ie Meulee.

“Jika dibandingkan dengan meugang Idul Fitri, terjadi penurunan pada jumlah pedagang dan titik penjualan. Namun demikian, harga daging tetap stabil di kisaran Rp170.000 hingga Rp180.000 per kilogram,” lanjut Hariadi.

Sebagai pembanding, pada meugang Idul Fitri 1446 H yang jatuh pada 29–30 Maret 2025, jumlah ternak yang disembelih mencapai 51 ekor. Di hari pertama, 29 ekor sapi dan 1 kerbau dipotong oleh 30 pedagang. Sementara pada hari kedua, jumlah pemotongan mencapai 21 ekor sapi oleh 21 pedagang.

Selain jumlah ternak dan pedagang, lokasi penjualan daging saat meugang Idul Fitri juga lebih banyak, termasuk Gampong Balohan yang pada Idul Adha tahun ini tidak terdata sebagai lokasi penjualan.

Meski terjadi penurunan jumlah ternak dan titik penjualan, antusiasme masyarakat Sabang dalam menyambut Hari Raya Idul Adha melalui tradisi meugang tetap tinggi.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved