Berita Bireuen

Peringati HUT Ke-14, NasDem Gelar Geulayang Tunang di Bireuen, Diikuti 250 Peserta, Hadiah Rp10 Juta

Lomba ini digelar di Dusun Cot Asan, Desa Trienggadeng, Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen, mulai, Kamis (30/10/2025). 

Penulis: Yusmandin Idris | Editor: Mursal Ismail
SERAMBINEWS.COM/YUSMANDIN IDRIS    
PEMBUKAAN GEULAYANG TUNANG - Anggota DPRA, Ir Saifuddin Muhammad  menaikkan layang secara simbolis saat membuka open turnamen Geulayang Tunang, di Kecamatan Makmur, Bireuen, Kamis (30/10/2025) sore. 

Ringkasan Berita:* Sebanyak 250 peserta dari berbagai kecamatan di Bireuen mengikuti lomba layang tegak (geulayang tunang) di Dusun Cot Asan, Desa Trienggadeng, Kecamatan Makmur, Kamis (30/10/2025), yang dibuka Wakil Ketua DPRA dari NasDem, Ir Saifuddin Muhammad.
* Lomba ini akan berlangsung sekitar 11 hari. Penilaian berdasarkan layang yang paling tegak di menit akhir, dengan total hadiah Rp10 juta bagi tiga pemenang utama.
* Lomba ini bagian dari perayaan HUT ke-14 Partai NasDem yang digelar serentak nasional. 

 

Laporan Yusmandin Idris I Bireuen 

SERAMBINEWS.COM, BIREUEN - Ratusan peserta dari berbagai kecamatan di Kabupaten Bireuen beradu ketangkasan dalam turnamen Geulayang Tunang atau lomba layang tegak. 

Lomba ini digelar di Dusun Cot Asan, Desa Trienggadeng, Kecamatan Makmur, Kabupaten Bireuen, mulai, Kamis (30/10/2025). 

Lomba ini digelar dalam rangka peringatan HUT ke-14 Partai NasDem dan dibuka secara Wakil Ketua DPRA daari Partai NasDem, Ir Saifuddin Muhammad.

Amatan Serambinews.com, lokasi perlombaan yang berada di kawasan perbukitan telah ditata sebagai arena geulayang tunang.

Sejak pagi, kawasan itu dipadati ratusan warga dan peserta dari berbagai kecamatan yang membawa layang masing-masing untuk mengikuti pembukaan turnamen.

 
250 Peserta Bertanding, Total Hadiah Rp 10 Juta

Sekretaris DPD Partai NasDem Bireuen, Nazaruddin, menjelaskan bahwa turnamen ini diikuti oleh 250 peserta dan akan berlangsung sekitar 11 hari, tergantung kondisi cuaca.

“Satu peserta hanya boleh mengikuti satu layang. Dalam setiap grup terdiri dari 10 peserta dan dua di antaranya akan maju ke semifinal.

Babak final akan memilih tiga peserta terbaik sebagai pemenang dengan total hadiah Rp 10 juta,” jelas Nazaruddin.

Adapun rincian hadiah yaitu juara I Rp 5 juta plus trofi, juara II Rp 3 juta plus trofi, dan juara III Rp 2 juta plus trofi.

Setiap peserta diberi waktu 15 menit, terdiri atas 10 menit untuk menaikkan layang dan 5 menit untuk penilaian.

“Penilaian dilakukan pada menit akhir, siapa layangnya paling tegak naik ke atas itulah juaranya,” tambah Nazaruddin.

Diselenggarakan Serentak Secara Nasional

Wakil Ketua DPRA, Ir Saifuddin Muhammad, mengatakan bahwa turnamen Geulayang Tunang ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-14 Partai NasDem yang digelar serentak di seluruh Indonesia.

“Hari puncak perayaan akan dilaksanakan pada 11 November 2025, di mana seluruh DPD tingkat kabupaten/kota, DPW tingkat provinsi, hingga DPP pusat akan menggelar acara serentak di kantor masing-masing,” ujarnya.

Ir Saifuddin yang akrab disapa Ayah Fud menambahkan, melalui kegiatan ini Partai NasDem berharap permainan tradisional seperti geulayang tunang, gasing, dan lainnya dapat terus dilestarikan sebagai bagian dari budaya daerah.

“Permainan layang adalah warisan budaya orang tua kita dulu. Melalui kegiatan ini, kita harap silaturahmi antar peserta dan masyarakat semakin kuat,” pungkasnya. (*)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved