Berita Aceh Timur
Berkurang, 2026 Kabupaten Aceh Timur Dapat 247 Kuota Haji
"Sebenarnya beda-beda tipis ya tahun 2025 kita diberikan kuota 290, namun yang memenuhi syarat untuk berangkat 197 jamaah," tuturnya.
Penulis: Maulidi Alfata | Editor: Nurul Hayati
"Sebenarnya beda-beda tipis ya tahun 2025 kita diberikan kuota 290, namun yang memenuhi syarat untuk berangkat 197 jamaah," tuturnya, saat diwawancarai Serambinews.com, pada Rabu (12/11/2025).
Laporan Maulidi Alfata | Aceh Timur
SERAMBINEWS.COM, IDI - Kabupaten Aceh Timur mendapat 247 kuota jamaah haji untuk tahun 2026, kuota ini berkurang dari tahun sebelumnya pada 2025, yang mencapai 290 kuota jamaah haji.
Kasi Haji dan Umroh Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Aceh Timur Muzzakir, menjelaskan bahwa kuota tahun 2026 berkurang sedikit dari tahun sebelumnya.
"Sebenarnya beda-beda tipis ya tahun 2025 kita diberikan kuota 290, namun yang memenuhi syarat untuk berangkat 197 jamaah," tuturnya, saat diwawancarai Serambinews.com, pada Rabu (12/11/2025).
Pihaknya terus berupaya semaksimal mungkin memberikan pendampingan dan menyelesaikan verifikasi yang sudah ditetapkan mulai dari pendataan, tahapan pembayaran, hingga pemantauan cek kesehatan nantinya.
Tahapan-tahapan yang sudah dilakukan kepada Calon Jamaah Haji (CJH) di Kabupaten Aceh Timur, mulai dari via bio, visa bio merupakan pendaftaran dan pengumpulan data biometrik wajib yang dilakukan oleh jamaah haji melalui aplikasi resmi kerajaan Arab Saudi, yang dikenal sebagai Saudi Visa Bio.
Perekaman data biometrik ini menampilkan foto wajah, hingga sidik jari untuk penerbitan visa haji oleh Arab Saudi.
"Hal ini dilakukan agar memudahkan jamaah haji kita ketika tiba di sana nantinya," jelasnya.
Baca juga: UIN Ar-Raniry dan Kemenhaj Teken MoU soal Penyelenggaraan Sertifikasi Pembimbing Haji-Umrah
Muzakir melanjutkan, pihaknya juga sudah melakukan tahapan istita'ah atau cek kesehatan calon jamaah, setiap harinya kita terus membantu dan mengarahkan calon jamaah untuk cek kesehatan ke RSUD Zubir Mahmud.
"Sampai saat ini sudah ada 70 orang calon jamaah yang sudah melakukan cek kesehatan, namun untuk hasilnya nanti Dinas Kesehatan yang akan mengeluarkannya," papar Muzakir.
Tahapan selanjutnya para jamaah juga sudah diarahkan membuat paspor, jamaah haji diberi kuota 10 orang perhari untuk pembuatan paspor keberangkatan ke tanah Suci.
"Imigrasi Kota Langsa sudah memberikan kuota 10 orang perhari untuk calon jamaah haji Kabupaten Aceh Timur untuk membuat paspor, dan kita terus memantau serta mengarahkan," katanya. (*)
| Cabuli Anak Tiri Selama 8 Tahun, Ayah Sambung di Aceh Timur Akhirnya Ditangkap |
|
|---|
| Kasus TPPO di Aceh Timur, Bupati Al-Farlaky Surati BP3MI |
|
|---|
| Dekranasda Aceh Timur Raih Juara II Fashion Show Wastra Tenun Se-Aceh |
|
|---|
| Kasus TPPO di Aceh Timur, Bupati Al-Farlaky Layangkan Surat Ke BP3MI |
|
|---|
| Gawat! Warga Aceh Timur Ramai-ramai Diserang Demam, IDI Bagikan 5 Tips Ini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/Kasi-Haji-dan-Umroh-Kemenag-Aceh-Timur-Muzzakir.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.