Berita Bireuen
Juang FC Bireuen Dilepas ke Gayo Lues, Target Juara Grup A Liga IV Aceh
Anak-anak Juang FC akan berlaga di Grup A melawan PSGL Gayo Lues, Persib Pase Aceh Utara, dan Al Farlaky FC Aceh Timur.
Penulis: Yusmandin Idris | Editor: Mursal Ismail
Ringkasan Berita:
- Juang FC Bireuen diberangkatkan ke Gayo Lues untuk mengikuti Liga IV 2025 dan tergabung di Grup A bersama PSGL Gayo Lues, Persib Pase, dan Al Farlaky FC.
- Target tim adalah menjadi juara grup, dengan 24 pemain dibawa termasuk tujuh pemain senior, usai menjalani persiapan intensif.
- Kompetisi Liga IV digelar di empat daerah daan Juang FC dijadwalkan menjalani tiga laga di Gayo Lues mulai 16 November 2025.
Laporan Yusmandin Idris I Bireuen
SERAMBINEWS.COM, BIREUEN – Skuad Juang FC Bireuen resmi diberangkatkan ke Gayo Lues untuk mengikuti Liga IV zona Aceh, Jumat (14/11/2025).
Anak-anak Juang FC akan berlaga di Grup A melawan PSGL Gayo Lues, Persib Pase Aceh Utara, dan Al Farlaky FC Aceh Timur.
Pertandingan babak penyisihan dijadwalkan dimulai besok lusa, Minggu, 16 November 2025 di Gayo Lues.
Pelepasan tim dilakukan oleh Sekretaris Umum Juang FC, Said Abdurrahman SSos, didampingi Manajer Tim H. Mustafa Amin, jajaran pelatih, serta pengurus klub lainnya di Home Base Juang FC, Meunasah Capa, Kota Juang.
Dalam arahannya, Said berharap para pemain mampu menunjukkan permainan terbaik setelah menjalani berbagai persiapan fisik dan strategi dalam beberapa pekan terakhir.
“Dalam babak penyisihan nanti, target utama Juang FC adalah menjadi juara grup,” tegas Said.
Baca juga: Jelang Liga IV Grup A di Gayo Lues, Skuad Juang FC Terima Bantuan Persiapan Kompetisi, Target Juara
Juang FC membawa 24 pemain kelahiran 2008, termasuk tujuh pemain senior sesuai ketentuan panitia.
Selama kompetisi di Gayo Lues, tim akan menjalani tiga pertandingan dan diharapkan mampu memberikan hasil maksimal.
“Masyarakat Bireuen berharap Juang FC mampu menjadi juara grup,” kata Said menambahkan.
Tim Juang FC dipimpin pelatih Mulya Saputra, dibantu Ridwan Juli, Efendi Ibrahim, Agus, dan Zulfan. Manajer tim dijabat Mustafa Amin, sementara sekretaris tim adalah Sardani.
Skuad Juang FC bertolak ke Gayo Lues menggunakan beberapa unit Hiace, menempuh perjalanan melalui jalur Bireuen–Takengon sebelum tiba di lokasi pertandingan di Gayo Lues.
Babak Penyisihan Liga IV juga digelar di beberapa daerah lain:
Baca juga: Wakili Aceh, Juang FC Bireuen Juara 4 Piala Soeratin U17 Nasional, Kalah Atas Persija Jakarta
- Grup B (Meulaboh/Aceh Barat): Persabar, PSAS Aceh Singkil, Persas Sabang, Bintang Aceh FC
- Grup C (Pidie): PSAP Sigli, PSST Simpang Tiga, Tamiang United FC, Persimura, Putra Langsa FC
- Grup D (Banda Aceh): Kuala Nanggroe FC, PSAB Aceh Besar, PSBL Langsa, Aceh Kutaraja FC. (*)
| DWP Bireuen Gelar Seminar “Perempuan Inspiratif” Bahas Leadership dan Public Speaking di Era Modern |
|
|---|
| Guru SMKN 1 Jeunieb Bireuen Lolos Program Kredensial Mikro, Siap Tingkatkan Mutu Pembelajaran Vokasi |
|
|---|
| Bupati Bireuen Perbaiki Jalan Rusak Seuneubok Lhong–Cot Meugoe Tembus ke Blang Gandai Jeumpa |
|
|---|
| 184 Ribu Kendaraan di Bireuen Menunggak Pajak, Wajib Pajak Mulai Antriean |
|
|---|
| Profil Yarnes SH MH, Kajari Bireuen yang Menggantikan H Munawal Hadi SH MH |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/JUANG-FC-14112025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.