Tragedi Kapal Feri Tenggelam di Sungai Mahakam, 8 Orang Meninggal Dunia, Berikut Identitas Korban

Sebanyak delapan orang yang dilaporkan hilang akibat insiden ini telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. 

Editor: Faisal Zamzami
Dok. Basarnas Balikpapan
Setelah dua hari melakukan pencarian intensif, Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan seluruh korban kapal ferry yang tenggelam di Perairan Ujoh Halang, Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur. Rabu (12/11/2025). 

“Pukul 22.19 Wita, korban kedelapan atas nama Pendy ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, sekitar 10,7 kilometer dari titik kejadian.

Seluruh korban kemudian dievakuasi ke RSUD Harapan Insan Sendawar,” tambah Endrow.

Baca juga: Kapal Tenggelam di Selat Bali, 6 Orang Meninggal, Balita asal Aceh Besar Disebut Jadi Korban

Operasi SAR Ditutup

Dengan ditemukannya seluruh korban, operasi pencarian resmi diusulkan untuk ditutup.

“Terima kasih kepada seluruh unsur SAR gabungan. Dengan ditemukannya seluruh korban, operasi SAR kami nyatakan selesai, dan seluruh unsur kembali ke satuannya masing-masing,” tutur Endrow.

Operasi SAR tersebut melibatkan Basarnas Balikpapan, Polres Kutai Barat, Brimob Kompi 2, Polairud, BPBD Kaltim dan Kutai Barat, Dinas Perhubungan, TNI, tenaga medis, serta masyarakat setempat.

Beragam peralatan digunakan dalam operasi ini, mulai dari rubber boat, speedboat, drone thermal, hingga peralatan selam.

Basarnas menyampaikan apresiasi atas koordinasi dan respons cepat dari semua pihak yang terlibat dalam operasi.

Baca juga: Detik-detik Kapal Tenggelam di Karang Jamuang Gresik, Begini Nasib 7 Penumpang

Identitas 8 Korban Meningggal

1. Ira (perempuan, asal Timur)

2. Ilham (laki-laki, asal Bandung)

3. Pendi (laki-laki, asal Lumajang)

4. Anci (laki-laki, asal Banjar)

5. Sello (laki-laki, asal Timur)

6. Yanto (laki-laki, asal Timur)

7. Dedy (laki-laki, asal Bandung)

8. Bogel (laki-laki, asal Malang)

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved