Breaking News

Berita Olahraga

Ketua Harian KONI Aceh Kobarkan Semangat Atlet Saat Buka Pra PORA IV Muaythai

Ketua Harian KONI Aceh, Kennedi Husen, resmi membuka Pra PORA IV Muaythai di GOR KONI Banda Aceh.

Penulis: Saifullah | Editor: Saifullah
Serambinews.com/HO
PRA PORA MUAYTHAI - Ketua Harian KONI Aceh, Kennedi Husen, SE membuka secara resmi Pra PORA IV Cabor Muaythai di GOR KONI Aceh, Senin (17/11/2025). 
Ringkasan Berita:
  • Ketua Harian KONI Aceh, Kennedi Husen, resmi membuka Pra PORA IV Muaythai di GOR KONI Banda Aceh.
  • Ratusan atlet dari berbagai daerah bersaing memperebutkan tiket menuju PORA 2026 di Aceh Jaya. 
  • Kennedi menegaskan ajang ini jadi panggung penting melahirkan bibit unggul yang siap mengharumkan nama Aceh.

 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Saifullah | Banda Aceh

SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Ketua Harian KONI Aceh, Kennedi Husen, SE mewakili Ketua Umum KONI Aceh, secara resmi membuka ajang Pra Pekan Olahraga Aceh (Pra PORA) IV Cabang Olahraga (Cabor) Muaythai yang berlangsung di GOR KONI Aceh, Banda Aceh, Senin (17/11/2025).

Gelaran ini diikuti oleh ratusan atlet dari berbagai kabupaten/kota di Aceh yang siap bersaing memperebutkan tiket menuju PORA 2026 di Aceh Jaya.

Kehadiran Kennedi tidak hanya sebagai bentuk dukungan, tetapi juga untuk memberikan motivasi langsung kepada para atlet, pelatih, dan ofisial agar menjunjung tinggi sportivitas serta tampil maksimal di setiap pertandingan.

Dalam sambutannya, Kennedi menegaskan bahwa Pra PORA merupakan panggung penting bagi atlet muda Aceh untuk mengasah kemampuan sekaligus mempersiapkan diri menuju level kompetisi yang lebih tinggi, termasuk PON XXII NTB–NTT tahun 2028 mendatang.

Ia berharap, ajang ini mampu melahirkan bibit unggul yang dapat membawa kejayaan olahraga Aceh di masa depan.

“Muaythai Aceh terus menunjukkan perkembangan pesat,” kata Ketua Harian KONI Aceh.

Baca juga: Muaythai Kota Langsa Kirim 8 Atlet ke Pra PORA IV di Banda Aceh, Buru Tiket PORA 2026

“Kita ingin ajang ini melahirkan juara baru yang siap mengharumkan nama Aceh,” ujar Kennedi, yang disambut antusias oleh para peserta.

Dengan semangat yang dikobarkan melalui Pra PORA IV, KONI Aceh optimis cabang olahraga Muaythai akan semakin berkembang dan menjadi salah satu kekuatan Aceh di kancah nasional.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved