Dapat Beasiswa Penuh, MPD Subulussalam Kirim 30 Mahasiswa ke Tiga Perguruan Tinggi
30 calon mahasiswa penerima beasiswa itu dikirim ke perguruan tinggi di Surabaya (Jatim), Sumbawa (NTB), dan Banda Aceh.
Penulis: Khalidin | Editor: Safriadi Syahbuddin
Laporan Khalidin I Subulussalam
SERAMBINEWS.COM, SUBULUSSALAM - Majelis Pendidikan Daerah (MPD) Kota Subulussalam mengirim 30 mahasiswa peneriman beasiswa penuh asal kota tersebut, ke tiga perguruan tinggi.
Ketua MPD Kota Subulussalam, Jaminuddin kepada Serambinews.com, Sabtu (30/6/2018) mengatakan, ke 30 calon mahasiswa penerima beasiswa itu dikirim ke perguruan tinggi di Surabaya (Jatim), Sumbawa (NTB), dan Banda Aceh.
Prosesi pelepasan dilakukan di halaman MPD oleh Wakil Wali Kota, Salmaza. Pelepasan dihadiri Ketua Komisi D DPRK, Haris Muda Bancin dan jajaran, komisioner dan sekretariat MPD setempat serta mahasiswa dan orang tuanya.
Menurut Jaminuddin, dari 30 mahasiswa, 20 di antaranya akan kuliah di di Surabaya, Jawa Timur.
Mereka antara lain ada yang berasal dari Simelue dan Aceh Singkil.
Hal ini karena saat MPD Subulussalam membuka kran informasi beasiswa perguruan tinggi para calon mahasiswa asal Simelue dan Aceh Singkil turut mendaftar.
Malah, kata Jaminuddin warga Subulussalam terkesan kurang berminat mengikuti program ini.
"Ada dari luar daerah, warga Subulussalam masih minim peminat, karena yang sudah mendaftar pun ada mengundurkan diri," ujar Jaminuddin.
Baca: Mahasiswa Unsyiah Manfaatkan Limbah Botol Plastik Menjadi Filter Air
Baca: Mahasiswa Ini Iseng Undang Presiden Turki Sahur Bareng, Jawaban Erdogan Bikin Heboh Satu Asrama
Baca: Tak Seperti yang Diberitakan Media Barat, Ini Kisah Mahasiswa yang Pernah Kuliah di Korea Utara
Jaminuddin menambahkan, MPD sudah tiga kali melakukan pelepasan mahasiswa beasiswa penuh ke Surabaya dan daerah lainnya.
Tahun ini MPD juga mengirim empat orang mahasiswa ke Sumbawa NTB dan enam orang ke Unmuha Banda Aceh (program bidik misi).
Terkait beasiswa ini, Jaminuddin memastikan tidak bersumber dari APBK Subulussalam tapi beasiswa penuh dari kampus terkait atas kerja sama dengan MPD Kota Subulussalam.
Kecuali itu, Jaminuddin mengatakan, 80 penerima beasiswa serupa juga sudah dikirim ke STIS Riyadhul Jannah, Pacet Mojokerto.
Khusus ke Unmuha Aceh, tahun ini adalah yang perdana. Sementara beberapa mahasiswa beasiswa juga sudah dikirim ke STID Muhammad Natsir Bekasi.
Baca: Dengan Makanan Ini, Lawan Kanker, Diabetes dan Sakit Jantung
Baca: Jangan Sampai Diketahui Orang Lain, 16 Digit Angka di Kartu ATM Memiliki Makna Tersendiri
Baca: Babak 16 Besar Dimulai, Lionel Messi adalah Penentu Takdir Argentina dan Prancis
Terkait calon yang diberangkatkan namun pulang karena sejumlah alasan, Jaminuddin mengatakan persoalan itu merupakan faktor seleksi alam.
Secara terpisah, Rahmawaty Aida Putri, komisioner MPD Kota Subulussalam mengingatkan para orang tua untuk menjadi motivator bagi anak-anak dalam menuntut ilmu ke luar daerah.
"Meski sedih, anak harus tetap diberangkatkan, dan yakinkan mereka mampu menghadapi kehidupan," pesan Aida.(*)