Penasaran dengan Puisi Fadli Zon, Lukman Hakim Saifuddin Tanya Sosok 'Kau' dalam 'Doa yang Ditukar'
Menteri Agama Republik Indonesia, Lukman Hakim Saifuddin menanyakan tentang sosok 'kau' yang ditulis Fadli Zondalam puisi Doa yang Ditukar.
SERAMBINEWS.COM -- Menteri Agama Republik Indonesia, Lukman Hakim Saifuddin menanyakan tentang sosok 'kau' yang ditulis Fadli Zon dalam puisi Doa yang Ditukar.
Lukman Hakim Saifuddin mengkonfirmasi langsung lewat akun Twitternya yang terverifikasi pada Fadli Zon.
Lukman Hakim Saifuddin ingin mengkonfirmasi apakah 'kau' yang ada dalam puisi Doa yang Ditukar tersebut merupakan Kiai Maimun Zubair atau Mbah Moen.
Diketahui beberapa waktu lalu Fadli Zon menulis puisi berjudul Doa yang Ditukar.
Dalam puisi Doa yang Ditukar, Fadli Zon menyinggung soal agama yang diobral hingga kepemimpinan.
"Doa sakral. Seenaknya kau begal. Disulam tambal. Tak punya moral. Agama diobral," kira-kira begitulah potongan dari puisi Doa yang Ditukar milik Fadli Zon.
Fadli Zon juga menyinggung soal doa yang direvisi.
Menurut Fadli Zon, hal tersebut merupakan pertunjukan yang gagal.
"Doa sakral. Kenapa kau tukar. Direvisi sang bandar. Dibisiki kacung makelar. Skenario berantakan bubar. Pertunjukan dagelan vulgar," tulis Fadli Zon di puisi Doa yang Ditukar.
Hal ini besar kemungkin erat kaitannya dengan insiden Kiai Maimun Zubair atau Mbah Moen salah sebut nama saat memanjatkan doa.
Dikutip Tribunnews.com dari akun YouTube NU Lovers Jumat (1/2/2019), saat itu Mbah Moen tampak sedang membaca sebuah kertas yang isinya adalah lantunan doa.
Dalam doa yang dipanjatkan menggunakan bahasa arab tersebut, ia salah menyebut nama Jokowi dan mengucapkan nama Prabowo.
Hingga doa selesai dipanjatkan, Mbah Moen tampak tak menyadari kesalahannya itu.

Setelah doa, tampak Ketua Umum DPP PPP, Rommahurmuzy membisikkan suatu hal kepada Mbah Moen.
"Alaa (untuk) Pak Prabowo, laa (tidak) Pak Prabowo, menawa (Tetapi) Pak Jokowi, Pak Jokowi Widodo," ucap Mbah Moen memberikan penjelasan.