Hotel Hip Hop Resmi Dibuka

Sebuah hotel yang berada tepat di tengah Kota Banda Aceh, Hip Hop Hotel, Sabtu (9/5), resmi dibuka

Editor: bakri

BANDA ACEH - Sebuah hotel yang berada tepat di tengah Kota Banda Aceh, Hip Hop Hotel, Sabtu (9/5), resmi dibuka. Hotel tersebut berada Jalan Mohd Jam Belakang, Banda Aceh, tak jauh dari lokasi Masjid Raya Baiturrahman.

Hotel Hip Hop menyediakan 33 kamar, yang terdiri atas tiga type, yaitu executive, deluxe suite dan deluxe. Fasilitas yang disediakan di antaranya AC, TV (LED), regrigerator, water boller, sofa, shower, water heater, double bed or twin bed, breakfast, dan wifi gratis.

Accounting Hip Hop Hotel, Yuli Afriany, kepada Serambi kemarin mengatakan, lokasi hotel yang sangat strategis tersebut akan memudahkan para turis untuk menikmati wisata religi, wisata kuliner bahkan yang ingin berbelanja souvenir khas Aceh.

“Khusus bulan Mei kami memberi diskon 10 persen untuk semua tamu hotel. Diskon 20 persen juga berlaku bagi pemegang kartu Bank Mandiri untuk transaksi di atas Rp 500 ribu,” ujar Yuli.

Ia menambahkan, tamu yang menginap di Hip Hop Hotel juga akan mendapatkan fasilitas spa dengan diskon 15 persen. “Alhamdulillah hari pertama grand opening kamar sudah full dengan tamu luar negeri dari Malaysia terutama,” ucapnya.

Selain memberikan fasilitas yang nyaman bagi tamu hotel, pihak Hip Hop Hotel juga sudah bekerja sama dengan para agen travel sehingga. “Ada beberapa travel yang sudah bekerja sama dengan kami, contohnya yang hari ini (Sabtu) tamu Malaysia dibawa oleh pihak travel,” imbuhnya.

Yuli berharap, Hip Hop Hotel dapat maju dan memberi konstribusi besar untuk dunia pariwisata Aceh. “Kami juga berharap untuk tamu-tamu yang sudah berkunjung hari ini ke hotel bisa kembali lagi suatu saat dan kami berkomitmen akan memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan dari dalam maupun luar negeri,” tandasnya.

Yuli juga menginformasikan bahwa out door dapat disewakan untuk kostumer yang ingin mengadakan pesta kecil semacam pesta ulang tahun, pertemuan keluarga atau lainnya. “Bagi yang mengadakan acara seperti ulang tahun, pertemuan keluarga dan rapat kecil kita punya out door yang bisa dibooking,” paparnya.

Dia mengatakan pembooking bisa dilakukan dua atau sehari sebelum acara dilaksanakan. “Untuk biayanya belum kita putuskan sekarang, tentunya dapat dijangkau oleh warga Banda Aceh,” tandasnya.(avi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved