Serambi Seremonia

Partai Golkar Aceh Santuni Anak Yatim

"Kita berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi anak yatim dan fakir miskin,"

Serambi Seremonia
Ketua Partai Golkar Aceh, HM Yusuf Ishak menyerahkan bingkisan kepada anak yatim. 

PARTAI Golkar Aceh, Selasa (7/7) kemarin menyantuni 200 anak yatim dan 50 fakir miskin pada acara Buka Puasa Bersama Kader dan simpatisan Golkar di Sekretariat DPD - I Partai berlambang Beringin, Banda Aceh. Ketua DPD-I Partai Golkar Aceh, Drs HM Yusuf Ishak mengatakan paket bantuan yang diserahkan kepada Anak Yatim dan Fakir Miskin itu merupakan sumbangan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakri. "Kita berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi anak yatim dan fakir miskin," katanya.

Penyerahan bantuan secara simbolis itu masing- masing dilakukan Bu Yanti (mewakili Abu Rizal Bakri), Sekretaris DPDI Golkar Aceh, Muntasir Hamid SH, dan ketua DPD-I Partai Golkar Aceh, Drs HM Yusuf Ishak. Pada acara yang dihadiri sejumlah pengurus daerah kabupaten/kota Golkar se Aceh dan simpatisan, tampil sebagai penceramah Tgk Munzir.(*) (Serambi Seremonia)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved