Puisi

Menyulam Doa

Apa yang kau ragukan dengan takdir-Nya? Bahkan embun pun jatuh atas persetujuan Tuhan

Editor: bakri

Karya Asmaul Husna

Apa yang kau ragukan dengan takdir-Nya?
Bahkan embun pun jatuh atas persetujuan Tuhan

Apa yang kau ragukan dengan kasih-Nya?
Hingga dalam sungkur memenggal doa dan harap

Mungkin hati sudah terlampau keras
Hingga sayang lupa kau sulam
Padahal memintal dengan benang-Nya

Jika demikian
Kemana akan bermuara doa
Ketika penggalan napas mulai tersengal
Dan harap pada-Nya pun dikhatamkan

Ada banyak rahasia di muka bumi yang belum dipahami
Lalu kenapa tak memilih sujud
Pada malam menghamba
Bertanya langsung pada-Nya
Dengan kalam rahasia antara kau dan Tuhanmu
Hingga malaikat cemburu
Pada mesranya zikirmu
Pada singgasana doamu
Hingga waktu memburu rindu
Sungguh hanya pada-Nya
Pada Allahnya

Lhokseumawe, 2015

* Asmaul Husna, penikmat sastra dan Inisiator Komunitas Panteu Menulis Pasee

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved