Persiraja Mania
Profil Bruno Dybal, Sosok Gelandang Serang Persiraja di Liga 1 yang Dekat dengan Keluarga
Bergabungnya Bruno Dybal dalam skuad Persiraja dianggap mampu mengalirkan darah baru bagi tim Laskar Rencong.
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH - Awal Januari ini Persiraja Banda Aceh mengumumkan tiga pemain asing yang akan berjuang membela klub Tanah Rencong itu ke pentas Liga 1.
Di antara tiga pemain asing tersebut, Bruno de Araujo Dybal atau Bruno Dybal menjadi salah satu fokus perhatian tim.
Kehadiran pemain yang berposisi pada gelandang penyerang ini mendapat sambutan hangat supporter Persiraja.
Sejak tiba di Aceh, Minggu (12/1/2020) lalu dan diperkenalkan kepada publik, banyak harapan yang digantungkan pada kepiawaian Bruno Dybal dalam mengolah si kulit bundar.
• Kenalkan Ini Trio Pemain Asing Persiraja di Liga 1, Kompak Sapa Suporter di Aceh Lewat Video
• Tinggalkan Barito Putra, Nazarul Fahmi Gabung dengan Skuad Persiraja
• Sosok Adam Mitter Pemain Asal Inggris yang Dibeli Persiraja Banda Aceh, Bukan Bek Sembarangan
Para supporter berharap Bruno Dybal dan kawan-kawan mampu mendongkrak prestasi Persiraja menuju puncak liga musim ini.
"Welcome to banda aceh brother.. Lantak laju." tulis @abraryangsebenarnya di kolom komentar sebuah foto akun instagram Bruno Dybal.
Memang sejak tiba di Banda Aceh pada Minggu (12/1/2020), sosok Bruno Dybal langsung diperkenalkan kepada publik di Aceh dan pendukung tim Laskar Rencong di Stadion Harapan Bangsa.
Bergabungnya Bruno Dybal dalam skuad Persiraja dianggap mampu mengalirkan darah baru bagi tim Laskar Rencong.
Beragam komentar dilontarkan para pendukung Laskar Rencong di postingan beberapa fotonya akun instagramnya saat disambut tim dan offisial Persiraja di Stadion Harapan Bangsa.
Mengiringi postingan foto tersebut, Bruno Dybal menulis beberapa kalimat, antara lain ungkapan terima kasih kepada keluarga kecilnya yang telah mendampingi dan mendukung kariernya di dunia sepak bola hingga dapa merumput di Liga 1 Indonesia bersama Persiraja.
Pemain Persiraja Bruno Dybal
Bruno Dybal bergabung dengan Persiraja
Bruno Dyba bergabung dengan persiraja
Bruno Dybal Eks Timnas Brazil
Bruno Dybal
Profil Bruno Dybal
Eks Persiraja Bruno Dybal Bagikan Momen Gol Pertamanya untuk Tim di Uni Emirat Arab, Masfout Club |
![]() |
---|
Tinggalkan Persiraja Banda Aceh, Adam Mitter Gabung dengan Klub Thailand Rayong FC, Mulai Latihan |
![]() |
---|
Adam Mitter Eks Bek Persiraja Bergabung Dengan Klub Liga Thailand, Sebut 2020 Tahun Teraneh |
![]() |
---|
Pemain Persiraja Banda Aceh Tanggapi Liga 1 Resmi Dibatalkan, Berharap Liga 1 2021 Segera Bergulir |
![]() |
---|
Liga 1 2020 Dibatalkan, Persiraja Putus Kontrak dengan Pemain, Dek Gam Sebut Lantak Laju Istirahat |
![]() |
---|