Update Corona di Sabang
Cegah Virus Corona, Kapal Cepat Sabang-Banda Aceh Dihentikan Operasi
Tgk Agam mengaku khawatir terhadap COVID-19 yang tengah merebak di Indonesia, terlebih lagi bila menjangkit warganya di Sabang.
Penulis: Muhammad Nasir | Editor: Nur Nihayati
Tgk Agam mengaku khawatir terhadap COVID-19 yang tengah merebak di Indonesia, terlebih lagi bila menjangkit warganya di Sabang.
Laporan Muhammad Nasir I Banda Aceh
SERAMBINEWS.COM, BANDA ACEH – Dengan semakin tinggi jumlah pasien maupun yang positif terjangkit virus corona atau covid-19, pelayaran dengan kapal cepat Express Bahari mulai menghentikan sementara operasionalnya.
Langkah itu sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Corona atau covid-19.
Pemko Sabang Sabang menghentikan pengoperasian kapal cepat (express bahari) untuk pencegahan, mengingat kasus itu semakin bertambah di Indonesia, termasuk Aceh.
Wali Kota Sabang, Nazaruddin S.I.Kom mengatakan, dihentikannya pelayaran kapal cepat diputuskan dalam rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sabang dan instansi terkait pada Jumat (27/3/2020) pagi.
• PMI Subulussalam Bantu Minuman Bergizi untuk Tim Medis Penanganan Corona
• Covid-19 Mencemaskan, Banda Aceh akan Berlakukan Partial Lockdown, Ini 15 Langkah yang akan Diambil
• Dalimi Sebut Semua Anggota DPRA Berstatus ODP Karena Pernah Keluar Kota, Dewan akan Tempuh Jalur Ini
Sehingga saat ini pelayaran rute Pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh – Pelabuhan Balohan Sabang hanya dilayari oleh kapal ferry atau kapal lambat.
Jadwalnya juga sudah diminimalisir oleh pihak operator kapal.
Tgk Agam mengaku khawatir terhadap COVID-19 yang tengah merebak di Indonesia, terlebih lagi bila menjangkit warganya di Sabang.
Mengingat di Aceh sudah ada pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia, hingga saat ini sudah empat pasien positif di Aceh.
Oleh karena itu, Pemko Sabang terus berupaya mengantisipasi penyebaran virus tersebut agar tidak merebak ke Kota Sabang. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/aceh/foto/bank/originals/kapal-kmp-brr-saat-akan-menuju-ke-sabang-beberapa-waktu-lalu.jpg)