Selebriti

Sosok Indra Priawan Lamar Nikita Willy, Ternyata Bukan Orang Sembarangan, Pria Tajir Bos Blue Bird

Sang pria pun saat ini menjadi sorotan karena ternyata Indra Priawan adalah seorang pengusaha kaya raya alias tajir.

Editor: Faisal Zamzami
youtube
Nikita Willy 

SERAMBINEWS.COM - Jagad media sosial Indonesia saat ini dihebohkan dengan foto dan kabar bahwa Nkita Willy baru saja dilamar oleh pria bernama Indra Priawan Djokosoetono.

Kabar mengenai hal ini pun langsung menjadi perbincangan publik, pasalnya, pasangan ini sempat dikabarkan sudah mengakhiri hubungan mereka.

Sang pria pun saat ini menjadi sorotan karena ternyata Indra Priawan adalah seorang pengusaha kaya raya alias tajir.

Indra Priawan ini sudah mulai mengepakan sayapnya di dunia usaha pada tahun 2010 yang lalu, sudah 10 tahun dirinya berlaga di bidang bisnis milik keluarganya tersebut.

Pria ini lahir dari keluarga pemilik perusahaan taksi terbesar di Indonesia, Blue Bird, dirinya adalah anak dari Chandra Suharto Djokosoetono.

Indra adalah pria yang menjabat sebagai generasi ketiga dari keluarganya yang masuk dalam struktur manajemen perusahaan taksi biru tersebut.

Dirinya bertugas untuk membuat strategi investasi dan pengembangan bisnis agar mendapatkan keuntungan yang lebih besar lagi.

Pria yang saat ini resmi menjadi tunangan Nikita Willy ini pun memiliki visi untuk menciptakan market place agar transportasi bisa dijangkau dengan mudah dan murah.

Tak hanya tajir karena menjalankan usaha keluarga, Indra juga dikenal sebagai pria yang berprestasi di dunia pendidikan.

Ia dinyatakan lulus dari Universitas Indonesia dengan predikat cum laude pada jurusan Teknik Mesin pada tahun 2013 yang lalu.

Tak puas dengan gelar tersebut, Indra kemudian melanjutkan pendidikan S2nya di Hult International Business School pada tahun 2015 hingga 2016.

Pria Tajir Indra Priawan (Instagram @indpriw)
Pria Tajir Indra Priawan (Instagram @indpriw) 

Diberitakan sebelumnya, kabar bahagia datang dari artis Nikita Willy.

Akhirnya Nikita dilamar mantan kekasihnya Indra Priawan.

Beberapa waktu lalu Nikita mengaku sudah tak lagi menjalin hubungan dengan Indra Priawan karena mengikuti amanah ayahnya sebelum meninggal dunia.

Nikita akhirnya bisa mewujudkan impian sang ayah untuk tidak lagi berpacaran.

Nikita membagikan berita bahagia itu di Instagram Story-nya.

Dia memajang fotonya bersama Indra

 "Present for you papi from me and Indra (hadiah untukmu papi dari aku dan indra)," tulis Nikita.

Tak hanya itu, di feed Instagram-nya Nikita juga memamerkan foto cincin di jari manis.

"Three years ago you asked me to travel the world with you, three days ago you asked me to be your world. Both times i said yes," tulis Niki di akun @nikitawillyofficial94 dikutip Kompas.com, Rabu (1/7/2020).

Kalimat itu berarti "tiga tahun lalu kamu memintaku untuk menjelajah dunia bersamamu, tiga hari lalu kamu meminta saya untuk menjadi duniamu.

Untuk keduanya aku menjawab ya.

Unggahan Nikita dibanjiri ucapan selamat dari teman-temannya dari kalangan selebritas.

"Oh my God!!wow, congrats," tulis Cinta Laura di akun@claurakiehl.

"Selamatttt yaaaa," tulis Jessica Iskandar di akun @inijedar. "Aww congrats niki @indpriw," tulis Marshanda di akun @marshanda99.

Enam Desa di Alafan, Simeulue tanpa Jaringan Seluler, Begini Perjuangan Warga Mencari Sinyal

Roadshow ke Aceh Tamiang, Pengurus PDI Perjuangan Silaturahmi dengan Bupati Mursil

Aksi Sujud Risma di Hadapan Dokter Viral di Medsos, Warganet Sarankan Wali Kota Surabaya Mundur

Artikel ini sudah tayang di Sonora.id dengan judul: Lamar Nikita Willy, Ini Sosok Indra Priawan, Pria Tajir Bos Blue Bird

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved